Montella: Milan Bisa Atasi Empoli Tanpa Bacca

Haris Suhud | 26 November 2016 05:25
Montella: Milan Bisa Atasi Empoli Tanpa Bacca
Vincenzo Montella (c) LightRocket

Bola.net - - Carlos Bacca dipastikan tak bisa bermain ketika AC Milan bertandang ke markas Empoli akhir pekan ini. Namun demikian, Vincenzo Montella menyatakan punya sejumlah solusi untuk mengatasinya.

Bacca yang musim ini mencetak enam gol dari 13 penampilan di Serie A tak bisa dibawa ke Castillani karena mengalami cedera saat menghadapi Inter Milan pekan lalu. Gianluca Lapadula dan Luiz Adriano akan disiapkan untuk menggantikan penyerang asal Kolombia tersebut.

Saat ini, Milan berada di peringkat tiga klasemen sementara Empoli berada di papan bawah dengan jarak tiga poin dari zona degradasi. Bagaimanapun, Rossoneri tak boleh memandang remeh lawannya tersebut. Sebab, Empoli hanya kalah dua kali dari enam pertandingan terakhir di liga.

Saya sering melihat pertandingan Empoli. Mereka adalah tim yang terorganisir dalam bertahan dan bermain bagus. Lapadula ingin menjadi protagonis. Ia siap, tapi melihat karakter lawan, kami juga bisa memainkan Luiz Adriano, ujar Montella dalam jumpa pers jelang pertandingan.

Meskipun Bacca absen, kami punya sejumlah solusi, tandasnya.