Mkhitaryan Minta Arsenal Relakan Dirinya Pindah ke AS Roma, Benarkah?
Yaumil Azis | 8 Mei 2020 08:39
Bola.net - Belum lama ini, beredar kabar bahwa Henrikh Mkhitaryan mengirimkan pesan kepada Arsenal yang meminta klubnya tersebut merelakan dia pindah ke AS Roma. Apakah benar demikian?
Kabar itu sendiri pertama kali dimunculkan oleh media asal Italia, Corriere Dello Sport. Sebagai informasi, Mkhitaryan sekarang sedang menjadi bagian dari AS Roma dengan status pinjaman.
Mkhitaryan dilaporkan ingin bertahan di Italia musim depan, sesuatu yang tidak bisa terjadi andai Arsenal tidak merestui. Itulah yang jadi topik pesan Mkhitaryan kepada pihak manajemen klub.
Kabarnya tidak sampai di situ saja. Katanya, Mkhitaryan mendesak pihak klub untuk segera bersepakat dengan Roma. Bahkan ia meminta harganya diturunkan menjadi sebesar 10 juta euro saja.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Tanggan Sang Agen, Raiola
Apakah laporan tersebut benar adanya? Sang agen, Mino Raiola, kemudian angkat bicara melalui media sosial Twitter miliknya.
Pria berkebangsaan Italia itu dengan tegas menepis kabar tersebut. Ia bahkan tidak sungkan untuk menyebut laporan dari Corriere dello Sport sebagai berita palsu yang tidak bisa diterima dalam masa pandemi seperti ini.
"Mkhitaryan tidak mengirimkan pesan apapun kepada Arsenal," tulis Raiola di Twitter. "Terutama di masa-masa seperti ini, kabar kebohongan sungguh tak bisa diterima," pungkasnya.
Ditanggapi Zlatan Ibrahimovic
Cuitan Raiola di Twitter kemudian ditanggapi oleh salah satu pemain yang juga berada di bawah naungannya, Zlatan Ibrahimovic. Namun sulit untuk menduga apa yang ada di benaknya saat menyampaikan pesannya kepada Raiola.
"Tidak itu adalah berita yang sebenarnya, itu bisa diterima," tulis Ibrahimovic secara singkat.
Di Roma, Mkhitaryan menjadi pilihan utama kendati sering mengalami cedera. Pemain berusia 31 tahun itu juga sudah mengantongi enam gol dari 17 penampilan di semua ajang musim ini.
Beda cerita di Arsenal. Pada musim kemarin, saat Arsenal masih diasuh Unai Emery, ia jarang diberikan kesempatan bermain. Tercatat kalau Mkhitaryan hanya dimainkan tiga kali di sepanjang musim 2019/20.
(Football Italia)
Baca juga:
- Podolski Sebenarnya tak Mau Meninggalkan Arsenal, tapi Kenapa Akhirnya Pindah?
- Patrice Evra di Manchester United, Paling Suka Mengalahkan Arsenal
- Merci Arsene: Momen Perpisahan 'Le Professeur' Arsene Wenger dengan Arsenal
- Daftar 20 Pemain Paling Berharga di Premier League Saat Ini
- Statistik ini Buktikan William Saliba Punya Satu Kemampuan Spesifik yang Dibutuhkan Arsenal
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pjanic Sempat Tunda Gabung Juventus Dua Tahun, Apa Alasannya?
Liga Italia 6 Mei 2020, 17:58 -
Mengenang Trofi Pertama yang Mengawali Treble Inter Milan
Liga Italia 6 Mei 2020, 15:23 -
Ketika Barcelona Bertekuk Lutut di Hadapan Para Gladiator Roma
Liga Champions 5 Mei 2020, 16:49 -
Francesco Totti, Nyawa Italia di Piala Dunia 2006
Piala Dunia 5 Mei 2020, 11:20
LATEST UPDATE
-
Italia Ukir Rekor Buruk Usai Kalah dari Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:22 -
Italia Kesulitan Hadapi Bola Udara Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:04 -
Man of the Match Italia vs Jerman: Joshua Kimmich
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:01 -
Man of the Match Belanda vs Spanyol: Jeremie Frimpong
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:55 -
Calafiori Cedera, Italia dan Arsenal Dibayangi Kekhawatiran
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:52 -
Man of the Match Denmark vs Portugal: Diogo Costa
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:41 -
Man of the Match Kroasia vs Prancis: Ivan Perisic
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:32 -
Link Live Streaming Peru vs Bolivia - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 05:30
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40