Miranda Bertekad Bawa Inter Juara

Editor Bolanet | 2 Juli 2015 08:40
Miranda Bertekad Bawa Inter Juara
Joao Miranda (c) FCIM
- Joao Miranda sudah resmi menjadi bagian dari skuat Inter Milan. Pemain asal Brasil itu rupanya punya ambisi besar untuk membawa Nerazzuri kembali menjadi juara.

Inter mendatangkan Miranda dari Atletico Madrid dengan nilai transfer yang kabarnya mencapai 15 juta euro. Meski tidak disebutkan secara detail, namun Inter diyakini mengikat Miranda dengan kontrak berdurasi tiga tahun.

Saya suka warna ini dan itu membuat saya sukacita untuk memakainya. Saya ingin memberitahu fans kami bahwa saya akan melakukan apa saja untuk membuat juara Inter lagi, kata Miranda kepada Inter Channel.

Miranda menjadi pemain ketiga yang didatangkan Inter di bursa transfer musim panas tahun ini. Sebelumnya mereka telah mendapatkan Geoffrey Kondogbia dari AS Monaco dan Jeison Murillo dari .[initial]

 (foti/ada)