Milan Kalah Agresivitas Gol Tandang dari Juventus, Hakan Calhanoglu: Kami Marah!
Ari Prayoga | 13 Juni 2020 05:30
Bola.net - Gelandang serang AC Milan, Hakan Calhanoglu mengungkapkan kekesalannya usai timnya gagal melaju ke final Coppa Italia karena disingkirkan Juventus.
Milan sejatinya tak pernah kalah dalam dua leg semifinal. Usai bermain 1-1 di leg pertama Februari lalu, Rossoneri menahan imbang Juventus 0-0 di laga leg kedua dini hari tadi.
Dalam laga pertama setelah kompetisi rehat akibat pandemi Covid-19 ini, Milan diganjar hukuman penalti, yang kemudian gagal dikonversi menjadi gol oleh Cristiano Ronaldo.
Kekesalan Hakan Calhanoglu
Satu momen yang membuat Calhanoglu kesal adalah kartu merah terhadap Ante Rebic. Calhanoglu menyayangkan sikap wasit yang tak mengecek VAR atas insiden tersebut.
"Kami cukup marah, karena jika wasit mengecek VAR untuk penalti Ronaldo, maka dia juga harus mengeceknya untuk kartu merah Rebic," ujar Calhanoglu kepada Rai Sport.
"Kami gagal, tapi kami bermain bagus dan hanya kurang gol," tambah pemain internasional Turki tersebut.
Soal Para Pemain yang Absen
Calhanoglu menyebut bahwa absennya sejumlah pemain seperti Zlatan Ibrahimovic, Samu Castillejo, hingga Theo Hernandez sangat berpengaruh terhadap performa timnya.
"Dalam dua leg, sulit mengatakan siapa yang layak lolos. Saya rasa jika kami memiliki Zlatan, Samu, dan Theo di sini, kami akan lebih kuat," tutur Calhanoglu.
"Sulit mengatakan mengapa kami bermain lebih baik ketika dengan 10 pemain. Kami sangat ingin menang dan memberikan segalanya. Sekarang kami siap menjemput tes selanjutnya," tandasnya.
Sumber: Rai Sport
TAG TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Alasan Thomas Tuchel Tak Panggil Maguire: Cedera dan Masalah Ritme
Piala Dunia 26 Maret 2025, 09:15 -
Allegri Tutup Pintu ke Milan, Juventus Bajak Conte dari Napoli?
Liga Italia 26 Maret 2025, 08:56 -
Link Live Streaming Pertandingan Daejeon Red Sparks di Korean V-League 2024/2025
Voli 26 Maret 2025, 08:47 -
Bertahan di Barcelona, Negosiasi Kontrak Frenkie de Jong Dimulai
Liga Spanyol 26 Maret 2025, 08:45 -
Jadwal Lengkap Babak Final Four PLN Mobile Proliga 2025, 17 April-4 Mei 2025
Voli 26 Maret 2025, 08:44 -
Daftar Tim Voli yang Lolos ke Babak Final Four PLN Mobile Proliga 2025
Voli 26 Maret 2025, 08:44 -
Jadwal Lengkap PLN Mobile Proliga 2025 Hari Ini
Voli 26 Maret 2025, 08:44 -
Link Live Streaming PLN Mobile Proliga 2025 di MOJI dan Vidio
Voli 26 Maret 2025, 08:44 -
Jadwal Lengkap PLN Mobile Proliga 2025, 3 Januari-11 Mei 2025
Voli 26 Maret 2025, 08:44 -
Jadwal Siaran Langsung WorldSBK Portugal 2025 di Vidio, 28-30 Maret 2025
Otomotif 26 Maret 2025, 08:42 -
Jadwal Siaran Langsung MotoGP Austin 2025 di Vidio, 28-31 Maret 2025
Otomotif 26 Maret 2025, 08:42 -
Link Live Streaming MotoGP 2025, Jangan Lupa Dukung Rider Jagoanmu!
Otomotif 26 Maret 2025, 08:42 -
Link Live Streaming WorldSBK 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Favoritmu!
Otomotif 26 Maret 2025, 08:42
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10