Mihajlovic: Torino Bunuh Diri Lawan Milan

Afdholud Dzikry | 13 Januari 2017 09:02
Mihajlovic: Torino Bunuh Diri Lawan Milan
Sinisa Mihajlovic (c) Corbis Sport

Bola.net - - Pelatih Torino, Sinisa Mihajlovic mengungkapkan kekesalannya dengan performa yang ditunjukkan anak asuhnya saat kalah dari AC Milan di ajang Coppa Italia.

Bermain di San Siro, Il Toro sempat mengejutkan lewat gol dari Andrea Belotti pada pertengahan babak pertama. Namun setelah unggul performa mereka justru menurun dan terus mendapatkan tekanan dari tuan rumah.

Alhasil, Rossoneri pun mampu membalikkan kedudukan hanya dalam tempo tiga menit. Diawali gol dari Juraj Kucka pada menit ke-60, tiga menit kemudian Rossoneri sukses membalikkan kedudukan lewat gol dari Giacomo Bonaventura.

Kami hanya bisa menyalahkan diri sendiri, karena kami melakukan bunuh diri. Ini menyakitkan untuk tersingkir seperti ini, karena kami mendominasi babak pertama, kemudian kami sedikit malas dan Milan mencetak dua gol dalam tiga menit, ujarnya.

Rasanya sakit, karena kami kalah dua kali musim ini melawan Milan tanpa merasa inferior selama 90 menit. Kami memuji mereka dan menerima untuk disalahkan karena membuang keunggulan, sambungnya.

Kami menganggap penting turnamen ini dan dalam tiga menit kami menghancurkan segalanya yang telah kami lakukan. Bila kami terus bertahan, cepat atau lambat Milan akan mencetak gol, dan kami memberikan kesempatan itu, tandasnya.