Mihajlovic: Juventus Sangat Kuat

Editor Bolanet | 16 Agustus 2016 13:30
Mihajlovic: Juventus Sangat Kuat
Sinisa Mihajlovic (c) AFP
- musim ini, meski tak lagi diperkuat Alvaro Morata maupun Paul Pogba, tetap kuat. Sederet pemain baru seperti Miralem Pjanic dan Gonzalo Higuain telah didatangkan oleh sang juara bertahan Serie A.


Kekuatan Juventus diakui pula oleh Sinisa Mihajlovic, pelatih , rival sekota mereka. Namun, itu bukan berarti Mihajlovic mengaku kalah, terlebih jika datang hari derby nanti.


Juve punya tim yang sangat kuat. Jika mampu mempertahankan ambisi dan jiwa kompetitifnya, maka mereka akan meraih Scudetto beruntun yang keenam, kata Mihajlovic kepada Gazzetta.


Namun, menyandang status favorit takkan membantu mereka. Tampil di Liga Champions juga akan memberi dampak tersendiri (di liga).


Kritikan pasti langsung datang begitu mereka cuma imbang di laga pertama. Itu belum lagi jika mereka kalah di dua derby (melawan kami).... imbuhnya.


Laga perdana Juventus di Serie A 2016/17 adalah menjamu . Sementara itu, Torino akan bertandang ke markas AC Milan, klub yang musim lalu memecat Mihajlovic. [initial]


 (gaz/gia)