Messi dan Neymar Masuk Rencana Presiden Baru Palermo
Asad Arifin | 27 Maret 2017 21:48
Bola.net - - Presiden baru klub Serie A, , Paul Baccaglini mulai buka suara tentang rencana membangun klub barunya. Uniknya, Baccaglini turut menyebut nama dua mega bintang Barcelona, Lionel Messi dan Neymar dalam rencana kerjanya.
Baccaglini sudah menuntaskan akuisisi kepemilikan Palermo dari Maurizio Zamparini. Ia sudah menjabat sebagai presiden klub meski proses akuisisi ini masih belum sepenuhnya tuntas dan diperkirakan akan rampung seluruhnya pada 30 April.
Baccaglini diyakini akan membawa dana segar bagi Palermo. Pengusaha asal Amerika Serikat ini akan membawa sejumlah investasi dan rencana besar bagi Palermo yang saat ini terpuruk di Serie A. Beberapa rencana pun mulai diapungkan.
Fans selalu memberikan pertanyaan kepada saya, apakah kita akan membeli Lionel Messi. Saya bahkan tidak bisa menunggu lagi bahwa ya kami akan membeli Messi, ucap Baccaglini.
Messi bukan satu-satunya nama pemain asal Barca yang masuk dalam agenda kerja Baccaglini. Ia juga turut mencatut nama Neymar pada agendanya. Meski disampaikan dalam konteks yang tidak terlalu serius, Baccaglini menyebut bahwa Palermo akan membeli Neymar.
Meskipun begitu, sejak tinggal di Brasil, saya benar-benar lebih menyukai permainan Neymar, tandas Baccaglini.
Tak hanya soal pemain baru, Baccaglini juga punya rencana untuk pelatih baru. Diego Lopez yang saat ini menjabat sebagai pelatih harus waspada. Pasalnya, Baccaglini punya rencana untuk menunjuk Claudio Ranieri sebagai pelatih baru Palermo.
Kebetulan, saat ini Ranieri sedang tidak terikat kontrak dengan klub lain usai dipecat oleh Leicester City. Banyak fans yang juga bertanya tentang kemungkinan mendatangkan Ranieri, tutup Baccaglini.
Baca Ini Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dibandingkan dengan Messi Buat Deulofeu Gagal di Barca
Liga Italia 26 Maret 2017, 23:21 -
Coutinho Ungkap Kebahagiaan Main bersama Bintang Barca Ini
Piala Dunia 26 Maret 2017, 22:01 -
Neymar Dinilai Sudah Lebih Baik dari Ronaldo dan Messi
Liga Spanyol 26 Maret 2017, 21:36 -
Fabinho: Cepat Atau Lambat Mbappe Akan ke Madrid Atau Barca
Liga Eropa Lain 26 Maret 2017, 08:00 -
Agen Suarez Bantah Dapat Tawaran Dari Napoli
Liga Spanyol 26 Maret 2017, 06:00
LATEST UPDATE
-
Dean Huijsen Jalani Debut untuk Spanyol di Tanah Kelahirannya Belanda
Piala Eropa 21 Maret 2025, 09:08 -
Masa Depan Antonio Rudiger: Kembali ke Serie A Sebelum Pensiun?
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 09:00 -
Langit Biru yang Mencekam: Laga Berat Argentina di Kandang Uruguay
Amerika Latin 21 Maret 2025, 08:43 -
Jadwal Lengkap Babak Final Four PLN Mobile Proliga 2025, 17 April-4 Mei 2025
Voli 21 Maret 2025, 08:43 -
Daftar Tim Voli yang Lolos ke Babak Final Four PLN Mobile Proliga 2025
Voli 21 Maret 2025, 08:43 -
Jadwal Lengkap PLN Mobile Proliga 2025 Hari Ini
Voli 21 Maret 2025, 08:43 -
Link Live Streaming PLN Mobile Proliga 2025 di MOJI dan Vidio
Voli 21 Maret 2025, 08:43 -
Jadwal Lengkap PLN Mobile Proliga 2025, 3 Januari-11 Mei 2025
Voli 21 Maret 2025, 08:43 -
Hasil Lengkap Pertandingan Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 21 Maret 2025, 08:42
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39