Memphis Depay Jadi Target Utama Milan di Musim Panas
Ari Prayoga | 9 Februari 2018 06:17
Bola.net - - Penyerang sayap internasional Belanda yang kini bermain untuk Lyon, Memphis Depay kabarnya menjadi incaran utama raksasa Serie A, AC Milan pada bursa transfer musim panas mendatang.
Usai sempat gagal bersinar selama satu setengah musim memperkuat Manchester United, Depay kembali menunjukkan talenta hebatnya di Prancis dan langsung menjadi andalan di lini depan Les Gones.
Musim ini Depay yang pada 13 Februari besok genap berusia 24 tahun itu sudah mencetak 11 gol dan delapan assist dalam 32 pertandingan yang ia mainkan di semua kompetisi.
Dilansir La Gazzetta dello Sport, performa apik Depay di Lyon membuat Milan tertarik memboyongnya ke San Siro dan diproyeksikan menjadi bintang di lini serang Rossoneri musim depan.
Milan sendiri memang berencana merombak skuatnya pada musim panas nanti setelah pembelian jor-joran yang mereka lakukan awal musim kemarin sejauh ini belum memberikan hasil positif.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dilema Real Madrid di antara De Gea, Courtois dan Donnarumma
Open Play 8 Februari 2018, 16:01 -
Kian Tersudut di Chelsea, Conte Dinanti Tiga Tawaran di Italia
Liga Inggris 8 Februari 2018, 15:00 -
Setia Milan, Galliani Tak Sudi Gabung Klub Lain
Liga Italia 8 Februari 2018, 12:00 -
Milan Tidak Mencari Ganti Gattuso di Akhir Musim
Liga Italia 8 Februari 2018, 11:59 -
Mirabelli: Belum Waktunya Bagi Milan untuk Menyesal
Liga Italia 8 Februari 2018, 08:00
LATEST UPDATE
-
Timnas Bahrain Sudah Tiba di Jakarta, Siap Tempur Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 06:27 -
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39