Medel Mulai Merasa Nyaman di Inter

Editor Bolanet | 25 September 2014 18:01
Medel Mulai Merasa Nyaman di Inter
Gary Medel. (c) FCIM
- Gelandang Inter Milan Gary Medel mengungkapkan bahwa dirinya merasa sangat nyaman bermain bersama klub barunya saat ini.

Medel bergabung ke Giuseppe Meazza setelah ditransfer dari Cardiff City di musim panas ini. Ia bakal memperkuat tim asuhan Walter Mazzarri itu selama empat tahun ke depan.

Saya sangat bahagia di Inter. Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada rekan-rekan saya dan klub atas semua perhatian yang mereka tunjukkan sejak saya tiba, ucap Medel seperti dikutip Forza Italian Football.

Kata-kata positif yang pelatih katakan soal saya membuat saya semakin percaya diri. Sekarang saya hanya ingin membayarnya dengan performa di lapangan untuk Inter.

Nerazzuri sendiri baru saja meraih kemenangan dalam lanjutan kompetisi Serie A atas dengan skor 2-0 di Giuseppe Meazza. (fif/ada)