Mauro Icardi Bantah Sepakat Pindah ke Juventus
Dimas Ardi Prasetya | 17 Mei 2019 19:27
Bola.net - - Bomber Inter Milan Mauro Icardi membantah dirinya telah sepakat pindah ke Juventus dan menegaskan niatannya bertahan bersama Nerrazurri.
Dalam beberapa bulan belakangan, Icardi terus disebut bisa hengkang dari Inter. Hal ini disebut bermula dari ditolaknya permintaan sang striker agar diberi kenaikan gaji.
Situasi Icardi jadi makin tidak jelas di Inter. Sebab beberapa waktu lalu pihak Inter sempat mencopot ban kapten dari lengannya. Akibatnya sang striker bahkan sempat absen di sejumlah pertandingan.
Icardi sempat disebut akan pindah ke Italia. Ia pun kerap dikaitkan dengan Real Madrid.
Bantahan Icardi
Yang terbaru, Icardi juga dikaitkan dengan Juventus. Ia disebut sudah mencapai kesepakatan personal dengan Bianconeri.
Icardi akhirnya angkat bicara. Ia menegaskan akan tetapi bertahan di Inter. Bantahan itu ia lontarkan melalui Instagram Stories.
“Karena baru-baru ini media melaporkan berita yang tidak mencerminkan pikiran saya, saya ingin memberi tahu penggemar kami bahwa saya telah berulang kali memberi tahu Inter tentang keinginan saya untuk tetap bersama klub."
“Semoga sekarang tidak ada lagi kesalahpahaman. Saya memahami kepentingan pers dalam menjual berita palsu sehingga saya lebih suka mengklarifikasi hal-hal secara pribadi."
“Saya sudah menyatakan keinginan untuk tetap tinggal karena Inter adalah keluarga saya. Waktu akan mengungkapkan siapa yang berbicara kebenaran. Forza Inter, selalu."
Konfirmasi Wanda Nara
Sebelumnya, agen sekaligus istri Icardi yakni Wanda Nara pernah mengatakan bahwa suaminya akan tetap bertahan di Inter. Ia akan menghormati kontraknya yang berlaku hingga 2021 mendatang.
"Mauro terus mencetak gol, ia maju karena ia adalah kekuatan keluarga."
"Sekarang ia lebih tenang, ia merangkul semua orang karena ia selalu memiliki hubungan yang indah dengan semua orang."
"Kami akan berada di sini [di Inter] lagi tahun depan."
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juventus Tikung Barcelona Untuk Bek Prancis Ini
Liga Italia 16 Mei 2019, 20:40 -
Daley Blind: Matthijs De Ligt akan Sukses di Klub Manapun!
Liga Inggris 16 Mei 2019, 17:20 -
Juventus Persilahkan MU Boyong Joao Cancelo
Liga Italia 16 Mei 2019, 16:20 -
Alexis Sanchez Segera Tinggalkan Manchester United
Liga Inggris 16 Mei 2019, 15:40 -
Bukan ke MU, Alderweireld Akan Pindah ke Juventus
Liga Inggris 16 Mei 2019, 12:42
LATEST UPDATE
-
Mees Hilgers dan SUGBK: Pertemuan yang kembali Tertunda
Tim Nasional 23 Maret 2025, 15:30 -
Alarm di Lini Pertahanan: Mees Hilgers Cedera, Siapa Penggantinya?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 14:59 -
Mimpi Buruk Sydney, Dendam Riffa, Duel Penentu Nasib di SUGBK
Tim Nasional 23 Maret 2025, 13:59 -
Italia di Ujung Tanduk: Gli Azzurri Terancam Tenggelam di Dortmund
Piala Eropa 23 Maret 2025, 13:21 -
Portugal Mencoba Menghidupkan Bara Semangat dari Abu Kekalahan
Piala Eropa 23 Maret 2025, 13:03 -
Jadwal Siaran Langsung Formula 1 China 2025 di Vidio, 21-23 Maret 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21
-
Jadwal Lengkap Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39