Matteo Darmian Masuk Daftar Belanja Inter Milan
Serafin Unus Pasi | 1 November 2019 18:20
Bola.net - Klub Serie A, Inter Milan diberitakan menaruh hati terhadap bek Parma, Matteo Darmian. Mereka diyakini akan mengajukan tawaran untuk eks pemain MU itu di bulan Januari nanti.
Pada musim panas kemarin, Darmian mengambil sebuah keputusan besar. Ia memutuskan kembali ke Italia setelah kesulitan menembus tim utama Manchester United.
Di Parma, Darmian seakan terlahir kembali. Ia menjadi pilihan utama di sisi kanan pertahanan Parma oleh pelatih Roberto D'Aversa.
Performa bek 29 tahun itu diberitakan mulai dilirik Inter Milan. Gazzetta Dello Sport mengklaim bahwa Inter tertarik untuk memboyong sang bek ke Giuseppe Meazza.
Simak rencana transfer Inter Milan untuk Darmian di bawah ini.
Butuh Bek Kanan
Laporan tersebut mengklaim bahwa Inter Milan saat ini sangat membutuhkan sosok bek kanan baru di dalam tim mereka.
Musim ini Inter hanya memiliki satu orang bek kanan pada diri Danilo D'Ambrosio. Namun bek 31 tahun itu kerap mengalami cedera.
Untuk itu Antonio Conte butuh bek baru di tim mereka, dan ia menilai Darmian akan cocok untuk memperkuat lini pertahanan Nerrazurri.
Incaran Lama
Menurut laporan tersebut, Inter Milan sudah cukup lama mengincar jasa Darmian.
Pemandu bakat mereka sudah merekomendasikan merekrut Darmian sejak ia membela Manchester United. Mereka sudah mencoba untuk merekrut sang bek.
Namun mereka gagal mendapatkannya di musim panas kemarin, sehingga mereka akan mencoba peruntungan mereka di bulan Januari nanti.
Persaingan Ketat
Inter Milan saat ini tengah menjadi pesaing terberat Juventus di klasemen sementara Serie A.
Mereka kini tertinggal dua poin saja dari juara bertahan Serie A tersebut.
(Gazzetta Dello Sport)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juventus Seriusi Perburuan Erling Haaland
Liga Inggris 31 Oktober 2019, 22:00 -
AC Milan Kembali Dekati Dejan Lovren
Liga Italia 31 Oktober 2019, 19:23 -
AS Roma Permanenkan Chris Smalling?
Liga Italia 31 Oktober 2019, 18:40 -
3 Pemain Bintang yang Berpotensi Diboyong Juventus Musim Depan
Editorial 31 Oktober 2019, 15:12 -
Jalan Lapang MU Beli Mario Mandzukic, Juventus Turunkan Harga
Liga Inggris 31 Oktober 2019, 14:52
LATEST UPDATE
-
Dani Pedrosa Jagokan Marc Marquez Tembus 100 Kemenangan di MotoGP Tahun Ini Juga
Otomotif 21 Maret 2025, 17:32 -
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39