Masih Sabar, AC Milan Anggap Marco Giampaolo Seperti Arrigo Sacchi
Asad Arifin | 27 September 2019 08:23
Bola.net - Direktur AC Milan, Paolo Maldini memberikan pembelaan pada pelatih Marco Giampaolo. Walaupun sejauh ini hasilnya masih buruk, Maldini tetap sabar melihat Giampaolo seperti pelatih legendaris Arrigo Sacchi.
AC Milan masih belum berada di jalur yang bagus bersama Marco Giampaolo pada awal musim 2019/2020 ini. Alih-alih berada di papan atas klasemen, Milan masih terdampar di posisi ke-10.
Dari lima laga yang dimainkan, AC Milan hanya mampu mendapatkan dua kali kemenangan. Pada tiga laga sisanya, Milan kalah. Enam poin menjadi raihan Rossoneri sejauh ini.
Hasil tersebut dinilai jauh dari ekspektasi. Apalagi, Milan kalah pada laga derby melawan Inter Milan. Lantas, apakah kepercayaan klub pada Marco Giampaolo luntur? Simak di bawah ini ya Bolaneters.
AC Milan Masih Percaya Giampaolo
Meskipun sejauh ini belum mampu memberikan hasil yang bagus, AC Milan akan tetap percaya pada Marco Giampaolo. Paolo Maldini mengatakan bahwa selalu sulit bagi setiap pelatih datang ke klub baru, bahkan untuk pelatih kaliber Arrigo Sacchi
"Kami sangat menyadari seperti apa pelatih yang kami pilih, kami membahas semua ini sebelum menandatangani kontrak. Ini adalah klub yang ambisius dan kami terus percaya bahwa dia adalah Pelatih yang tepat," ucap Maldini dikutip dari Sky Sports.
"Saya ingat kita mengalami masalah yang sama dengan Sacchi. Dia juga punya ide yang sangat tepat, tidak banyak terjadi dalam beberapa bulan pertama," sambung mantan kapten AC Milan tersebut.
Sacchi merupakan pelatih yang punya rekam jejak bagus di AC Milan. Dia mampu membawa Milan dua kali menjadi juara Liga Champions beruntun pada musim 1988/1989 dan 1989/1990. Selain itu, Sacchi juga memberi gelar scudetto kepada AC Milan.
"Semua orang menyadari itu adalah pendekatan yang tepat," ucap Maldini.
Kekalahan Menyakitkan Pada Laga Derby
Sebelum kalah dari Torino pada laga pekan ke-5 Serie A, AC Milan lebih dulu menelan kekalahan atas Inter Milan dengan skor 0-2. Paolo Maldini mengakui bahwa momen ini sangat tidak bagus untuk tim. AC Milan kalah pada laga yang amat krusial.
"Derby itu mengecewakan dalam hal hasil, tetapi juga permainan, jelas," kata Maldini.
“Kami memilih seorang Pelatih yang ingin memainkan gaya sepakbola yang sangat spesifik dan kami selalu tahu itu akan memakan waktu, jadi kami memiliki keyakinan mutlak padanya," sambungnya.
Setelah menelan dua kekalahan beruntun, Milan akan menjalani laga berat lain pada akhir pekan depan. Rossoneri harus berjumpa Fiorentina di San Siro pada Senin (30/9/2019).
Sumber: Sky Sports
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Terungkap, AC Milan Nyaris Dapatkan Tammy Abraham
Liga Italia 26 September 2019, 18:40 -
20 Kiper Muda Terbaik di FIFA 20
Bolatainment 26 September 2019, 01:17 -
De Ligt, Mount, Donnarumma, dan Vinicius Masuk Nominasi Golden Boy 2019
Lain Lain 25 September 2019, 22:50 -
Piatek Belum Moncer, Giampaolo: Tak Ada Masalah
Liga Italia 25 September 2019, 21:12 -
Giampaolo Akui AC Milan Sedang Tidak Bahagia
Liga Italia 25 September 2019, 20:38
LATEST UPDATE
-
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19 -
3 Pemain Bahrain yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:06 -
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39