Marotta Yakin Juve Bisa Raih Torehan Yang Luar Biasa

Yaumil Azis | 16 April 2018 09:03
Marotta Yakin Juve Bisa Raih Torehan Yang Luar Biasa
Juventus (c) AFP

Bola.net - - Direktur Juventus, Guiseppe Marortta, yakin bahwa Juventus masih bisa mendapatkan sesuatu yang luar biasa meskipun telah tersingkir dari Liga Champions. Mantan direktur Sampdoria tersebut menargetkan klubnya mendominasi kompetisi di Italia.

Seperti yang diketahui, Juventus dinyatakan tersingkir dari pagelaran Liga Champions meskipun berhasil menang atas Real Madrid dengan skor 3-1 pada leg kedua pekan lalu. Hasil tersebut membuat perolehan agregat menjadi 4-3 untuk kemenangan Los Merengues.

Meskipun begitu, Juventus masih memiliki peluang untuk menjuarai dua kompetisi domestik saat ini. Bianconeri saat ini berada di posisi puncak klasemen Serie A dengan keunggulan enam poin dari penghuni peringkat dua, Napoli, dan juga telah mencapai babak final Coppa Italia.

Kepada Mediaset Premium, Marotta mengungkapkan bahwa dirinya ingin timnya bisa memperkuat dominasi mereka di Italia dengan memenangkan dua gelar tersebut. Oleh karena itu, ia yakin Juventus masih bisa mendapatkan sesuatu yang spesial di akhir musim nanti.

Penyesalan di Madrid bukan berarti kami pasrah kepada takdir. Sekarang kami ingin memperkuat dominasi kami di Italia dengan Scudetto dan Coppa Italia, ucap Pria berumur 61 tahun tersebut.

Saya tidak berpikir suasana hati kami sedang menurun, sebab kami masih bisa meraih sesuatu yang luar biasa di musim ini, tandasnya.

Sebagai informasi, Marotta bergabung dengan Juventus pada tahun 2010 yang lalu. Di tangannya, Bianconeri kembali menjadi tim raksasa di Italia setelah sebelumnya sempat mengalami masa buruk usai promosi ke Serie A.