Marek Hamsik Ingin Lewati Rekor 'Tuhannya Naples'
Asad Arifin | 7 September 2017 20:15
Bola.net - - Marek Hamsik punya target khusus bersama dengan Napoli pada musim 2017/18 ini. Hamsik berharap bisa melewati rekor gol pemain yang dijuluki sebagai 'Tuhannya Naples' yaitu Diego Maradona.
Rekor gol di Napoli saat ini memang masih dipegang oleh Maradona. Pemain asal Argentina ini mencetak 115 gol sepanjang karirnya bersama klub yang berbasis di kota Naples tersebut.
Nah, kini Hamsik hanya butuh dua gol saja untuk menyamai rekor gol Maradona dan tambahan satu gol lagi bisa membuat Hamsik jadi pencetak gol terbanyak bagi Napoli sepanjang sejarah klub.
Saya sangat berharap bisa melewati rekor tersebut. Maradona adalah Tuhan di Naples, sungguh menakjubkan berada di depan pemain sepertinya, ucap Hamik dikutip dari media asal Jerman, Kicker.
Meski begitu, Hamsik tetap tidak ingin namanya dibandingkan dengan Maradona. Pasalnya, Maradona selama ini sudah jadi legenda hidup bagi Napoli dengan catatan suksesnya mempersembahkan gelar scudetto pada tahun 1990.
Prestasi era Maradona tersebut hingga kini masih belum bisa dipecahkan oleh pemain Napoli lain.
Pasti, saya tidak ingin dibandingkan dengannya. Tapi, itu seperti gila untuk bisa meraih rekor tersebut dan bisa menjadi juara scudetto bersama Napoli pada tahun yang sama.
Liga adalah target utama kami musim ini, tapi tahun ini persaingan lebih imbang. Saat ini, cukup bagi saya untuk menumbangkan rekor Maradona, tutup Hamsik.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Chelsea dan Liverpool Berpeluang Besar Comot De Vrij
Liga Italia 6 September 2017, 23:30 -
Inter Tak Pernah Tawar Arturo Vidal
Liga Italia 6 September 2017, 23:07 -
Matuidi Tolak Tiga Raksasa Premier League Demi Juve
Liga Italia 6 September 2017, 22:47 -
Milan Konfirmasi Andrea Conti Cedera Engkel
Liga Italia 6 September 2017, 22:09 -
'Revolusi' Milan Sampai pada Titik 95 Persen
Liga Italia 6 September 2017, 20:00
LATEST UPDATE
-
Menpora dan Ratu Tisha Jadi Pembicara di Forum PBB, Ini yang Dibahas
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025, 03:55 -
Link Live Streaming Paraguay vs Chile - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 03:00 -
Kontrak di Real Madrid Kian Menipis, Antonio Rudiger Cuek!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:47 -
Link Live Streaming Kroasia vs Prancis - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:42 -
Link Live Streaming Denmark vs Portugal - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:35 -
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40