Marchisio: Lawan Roma Akan Jadi Pertandingan Hebat

Editor Bolanet | 21 Januari 2014 19:44
Marchisio: Lawan Roma Akan Jadi Pertandingan Hebat
Claudio Marchisio (c) AFP
- Claudio Marchisio menegaskan bahwa laga melawan AS Roma dini hari nanti merupakan laga penting bagi Juventus. Juventus dan AS Roma akan bersua di perempat final Coppa Italia, Rabu (22/01) dini hari nanti.

Menurut Marchisio, melawan AS Roma timnya wajib kembali menunjukkan permainan terbaiknya. Marchisio pun yakin Bianconeri mampu mengalahkan Serigala Roma.

Ini akan menjadi pertandingan hebat. Roma adalah tim besar dengan pemain berkualitas. Bahkan tanpa Francesco Totti, mereka memiliki pemain yang wajib diwaspadai, ujarnya.

Kami benar-benar ingin trofi Coppa Italia yang telah lama tidak kami rasakan, tandasnya.

Juventus terakhir kali memenangi Coppa Italia adalah tahun 1995 silam.[initial]

 (gl/dzi)