Man of the Match Juventus vs Hellas Verona: Mattia Zaccagni

Dimas Ardi Prasetya | 26 Oktober 2020 05:41
Man of the Match Juventus vs Hellas Verona: Mattia Zaccagni
Mattia Zaccagni berduel dengan Arthur Melo di laga Juventus vs Hellas Verona. (c) La Presse via AP Photo

Bola.net - Mattia Zaccagni layak terpilih untuk menjadi Man of the Match di pertandingan antara Juventus vs Hellas Verona, Senin (26/10/2010) dini hari WIB.

Juve berusaha untuk bisa meraih kemenangan di giornata kelima Serie A 2020-21 ini. Sebab sebelumnya mereka ditahan imbang Crotone 1-1.

Advertisement

Namun Juve mendapatkan perlawanan yang alot dari Verona. Bianconeri sebenarnya sempat mendapat beberapa peluang.

Contohnya tendangan keras Juan Cuadrado, yang membentur mistar gawang. Demikian juga dengan tendangan Paulo Dybala. Beberapa peluang lainnya masih bisa dihalau kiper lawan, Marco Silvestri.

Juve sempat tertinggal lebih dahulu di laga ini melalui gol Andrea Favilli. Gol tercipta pada menit ke-60.

Juve akhirnya bisa mencetak gol balasan pada menit ke-77. Adalah pemain pengganti Dejan Kulusevski yang bisa menjebol gawang Verona.
Pada akhirnya Juventus gagal menang lagi. Mereka cuma bermain imbang 1-1 lawan Hellas Verona.

1 dari 2 halaman

Mattia Zaccagni Man of the Match

Beberapa pemain Juventus tampil apik di laga ini. Contohnya Juan Cuadrado, Paulo Dybala, dan Dejan Kulusevski. Mereka masing-masing mendapat rating 7.62, 7.49, dan 7.29 di situs WhoScored.

Namun ada satu pemain yang mendapat rating paling tinggi di pertandingan ini. Ia adalah penyerang sayap kiri Hellas Verona, Mattia Zaccagni.

Ia mendapatkan rating 7.75. Zaccagni pun terpilih menjadi Man of the Match di laga ini.

2 dari 2 halaman

Statistik Mattia Zaccagni

Mattia Zaccagni tampil penuh selama 90 menit di pertandingan Juventus vs Hellas Verona ini. Ia bertandem dengan Ebrima Colley dan Nikola Kalinic.

Ia menjadi penggerak lini serang Verona. Tercatat ia melakukan umpan sebanyak 32 kali, jauh lebih banyak dibanding Colley (18) dan Kalinin (13).

Zaccagni juga tercatat melepas tiga umpan silang, meski hasilnya zonk. Ia juga melepas dua umpan panjang dan akurasinya mencapai 100 persen.

Zaccagni juga giat membantu timnya bertahan. Ia mencatatkan dua tekel dan satu intersep. Semua catatan itu tentunya juga dilengkapi dengan satu assistnya pada Andrea Favilli.

Sebelum melawan Juventus, Mattia Zaccagni musim ini telah tampil sebanyak empat kali bagi Verona. Assistnya pada Favilla adalah kontribusinya yang pertama bagi Verona pada musim ini.

(WhoScored)