Man of the Match Bologna vs AC Milan: Fode Ballo-Toure
Aga Deta | 16 April 2023 00:44
Bola.net - Bek AC Milan Fode Ballo-Toure tampil apik di laga melawan Bologna dan ia layak terpilih sebagai Man of the Match atau pemain terbaik.
Milan menantang Bologna pada pekan ke-30 Serie A 2022/2023 di Stadion Renato Dell'Ara, Sabtu (16/4/2023) malam WIB. Laga ini berakhir imbang dengan skor 1-1.
Bologna unggul cepat berkat gol yang dicetak oleh Nicola Sansone. Sedangkan, gol balasan Milan dibikin Tommaso Pobega.
Berkat hasil ini, Milan tertahan di peringkat keempat klasemen Serie A dengan 53 poin. Sementara Bologna menghuni peringkat ke-8 dengan torehan 44 angka.
Man of the Match
Fode Ballo-Toure pantas mendapat gelar Man of the Match pada duel antara Bologna vs AC Milan. Sebab, bek kiri berusia 26 tahun itu tampil sangat mengesankan di lini pertahanan.
Dalam pertandingan ini, Ballo-Toure melakukan empat tekel bersih, satu intersep dan memenangkan tiga duel area. Dia juga membuat dua umpan kunci.
Ballo-Toure pun mendapat rating paling tinggi di antara pemain Bologna dan AC Milan. Situs WhoScored memberikannya nilai 8.0.
Susunan Pemain
Bologna (4-2-3-1): Lukasz Skorupski; Stefan Posch, Adama Soumaoro, Jhon Lucumi, Georgios Kyriakopoulos; Jerdy Schouten, Nicolas Dominguez; Michel Aebischer, Lewis Ferguson, Musa Barrow; Nicola Sansone.
Pelatih: Thiago Motta
Milan (4-2-3-1): Mike Maignan; Alessandro Florenzi, Pierre Kalulu, Malick Thiaw, Fode Ballo-Toure; Aster Vranckx, Tommaso Pobega; Alexis Saelemaekers, Charles de Ketelaere, Ante Rebic; Divock Origi.
Pelatih: Stefano Pioli
Baca Juga:
- Pobega Cetak Gol Tendangan Geledek, Milan Ditahan Imbang Bologna
- Hasil Bologna vs AC Milan: Skor 1-1
- Legenda Real Madrid Sebut Keruntuhan Juventus Sebagai Kemajuan Liga Italia!
- AC Milan Atasi Napoli, tapi Calabria kok Emosi Sama Wasit?
- Sudah Fit, Luciano Spalletti Pastikan Bintang Napoli Bakal Main di Leg Kedua Liga Champions
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Bologna vs AC Milan: Skor 1-1
Liga Italia 15 April 2023, 22:02 -
Link Nonton Live Streaming Bologna vs AC Milan, Sabtu 15 April 2023
Liga Italia 15 April 2023, 17:00 -
Prediksi Bologna vs AC Milan 15 April 2023
Liga Italia 15 April 2023, 11:01 -
Legenda Real Madrid Sebut Keruntuhan Juventus Sebagai Kemajuan Liga Italia!
Liga Italia 15 April 2023, 03:12 -
AC Milan Atasi Napoli, tapi Calabria kok Emosi Sama Wasit?
Liga Champions 14 April 2023, 03:45
LATEST UPDATE
-
Ambisi Pribadi yang Justru Menelan Patrick Kluivert
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:20 -
Diogo Costa Bocorkan Obrolan dengan Ronaldo Sebelum Hentikan Penalti Eriksen
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:15 -
Tampil Gemilang Musim Ini, Ousmane Dembele Pantas Raih Ballon d'Or?!
Liga Eropa Lain 21 Maret 2025, 14:45 -
Bologna: Bukti Perencanaan Lebih Penting dari Pemain Bintang
Liga Italia 21 Maret 2025, 14:13 -
Maarten Paes di Timnas Indonesia: 14 Kali Kebobolan dari 7 Laga
Tim Nasional 21 Maret 2025, 13:45 -
Padahal Pegang Rekor, Harry Kane Merasa Gol-Golnya Dianggap Remeh
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39