Man of the Match AC Milan vs Sassuolo: Giacomo Raspadori
Ari Prayoga | 22 April 2021 02:20
Bola.net - Giacomo Raspadori layak terpilih menjadi pemain terbaik dari laga lanjutan Serie A 2020/21 giornata 32 yang mempertemukan AC Milan versus Sassuolo, Rabu (21/4/2021).
Sassuolo memenangi laga ini dengan skor 2-1. Milan sejatinya sempat unggul lebih dulu berkat gol Hakan Calhanoglu. Namun, Sassuolo mampu bangkit di babak kedua dan membalikkan skor lewat dua gol yang diborong Giacomo Raspadori.
Berkat hasil ini, Milan untuk sementara masih tertahan di peringkat dua klasemen dengan poin 66, sedangkan Sassuolo menduduki peringkat delapan dengan poin 49.
Raspadori Sang Pahlawan
Raspadori mulai masuk lapangan ketika dipercaya menggantikan Gregoire Defrel pada menit ke-63. Kehadiran pemain 21 tahun itu terbukti mampu mengubah nasib Sassuolo.
Raspadori sukses mencetak dua gol ke gawang Gianluigi Donnarumma dari dua tembakan yang ia dapat dalam laga ini. Tak hanya itu, Raspadori juga mencatatkan akurasi umpan hingga 84 persen.
Dua gol yang dicetak Raspadori membuat Sassuolo mampu membalikkan kedudukan menjadi 2-1 yang mampu dipertahankan tim tamu hingga laga usai.
Sumber: WhoScored
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Link Live Streaming AC Milan vs Sassuolo di Vidio, 21 April 2021
Liga Italia 21 April 2021, 21:52 -
5 Negara Penyumbang Pemain Asing Terbanyak di AC Milan
Editorial 21 April 2021, 14:09 -
European Super League: Kronik di Balik Wacana Kelahiran ESL
Liga Champions 21 April 2021, 13:39 -
6 Hal yang Mungkin Terjadi di Pertandingan AC Milan vs Sassuolo
Liga Italia 21 April 2021, 13:29
LATEST UPDATE
-
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46 -
Krisis Bek Melanda Bahrain Jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:15 -
Hasil Lengkap dan Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 22 Maret 2025, 10:51 -
Update Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 22 Maret 2025, 10:49
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39