Maldini Yakin Milan Bisa Tembus Zona Liga Champions
Yaumil Azis | 14 Maret 2018 13:24
Bola.net - - Legenda AC Milan Paolo Maldini yakin mantan timnya tersebut bisa kembali ke ajang Liga Champions musim depan. Ia juga menyemangati Napoli agar tidak menyerah dalam perburuan titel scudetto musim ini.
Saat ini, AC Milan sedang berada di peringkat enam dan telah mengoleksi 47 poin dalam 27 laga. Rossoneri masih terpaut 6 poin dengan posisi empat saat ini, Lazio.
Meskipun perjalanan Milan menembus zona Liga Champions masih terbilang sulit, Maldini masih yakin mantan timnya tersebut bisa berada di posisi empat di akhir musim nanti. Ia menganggap Rossoneri merupakan yang terbaik diantara kontestan yang lain dalam perebutan jatah Liga Champions.
Setelah awal yang sulit, Milan adalah yang terbaik diantara tim yang sedang mengejar posisi empat, ujar Maldini.
Jadi, saya pikir cukup adil bagi mereka untuk percaya bahwa mereka bisa bermain di Liga Champions. Itu artinya anda harus berjuang hingga akhir, lanjutnya.
Dia juga masih yakin dengan peluang Napoli untuk merengkuh titel scudetto musim ini. Ia berpesan agar Napoli tak menyerah dalam perburuan tersebut.
Sama halnya dengan Scudetto, Napoli harus yakin dan tidak menyerah karena anda tak tahu apa yang akan terjadi nanti. Juventus masih berpeluang untuk kalah, tandasnya.
Sepanjang karirnya, Maldini hanya membela Milan sejak masih muda hingga ia pensiun di tahun 2009 yang lalu. Bersama Rossoneri, Maldini telah bermain sebanyak 647 kali dan mencetak 29 gol.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Genoa Jadi Penyemangat Milan Hadapi Arsenal
Liga Eropa UEFA 13 Maret 2018, 21:12 -
Donnarumma Mengaku Bahagia di Milan
Liga Italia 13 Maret 2018, 20:43 -
Milan Akan Berjuang Sampai Akhir Demi Liga Champions
Liga Champions 13 Maret 2018, 20:16 -
Donnarumma Dikabarkan Ingin Segera Tinggalkan Milan
Liga Italia 13 Maret 2018, 19:25 -
AC Milan Rencanakan Pembajakan Willian Dari Chelsea
Liga Italia 13 Maret 2018, 13:53
LATEST UPDATE
-
Cara Nonton Live Streaming Timnas Indonesia vs Bahrain dari HP Kamu!
Tim Nasional 25 Maret 2025, 18:01 -
Anak Pelatih Timnas Indonesia Masuk Radar Manchester United
Liga Inggris 25 Maret 2025, 17:51 -
Bersama Miliano Jonathans, Timnas Indonesia Bakal Punya Arjen Robben!
Tim Nasional 25 Maret 2025, 17:05 -
Depok, dari Sana Mengalir Darah Indonesia di Tubuh Miliano Jonathans
Tim Nasional 25 Maret 2025, 16:39 -
Bolivia vs Uruguay: Adu Strategi dan Ketahanan di Ketinggian El Alto
Amerika Latin 25 Maret 2025, 15:56 -
Pengakuan Patrick Kluivert Tentang Kabar Naturalisasi Miliano Jonathans
Tim Nasional 25 Maret 2025, 15:48
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10