Lippi Dukung Juve Raih Kejayaan

Asad Arifin | 26 April 2017 17:43
Lippi Dukung Juve Raih Kejayaan
Skuat Juventus saat lawan Barcelona. (c) JFC

Bola.net - - Mantan pelatih , Marcello Lippi memberi dukungan kepada Juve untuk bisa meraih kejayaan pada musim ini. Lippi ingin Juve bisa meraih treble karena peluang untuk melakukannya sangat terbuka.

Juve saat ini memang dalam periode yang sangat baik. Bianconeri lolos ke babak semifinal Liga Champions dan akan berjumpa dengan AS Monaco. Pasukan Massimiliano Allegri juga sudah di final Coppa Italia untuk menantang Lazio.

Sementara itu, hegemoni Juve di Serie A masih belum goyah. Posisi puncak klasemen masih dalam gengaman dan sulit untuk dikejar oleh AS Roma maupun oleh Napoli.

Ini adalah kesempatan meraih treble bagi Juve? Kenapa tidak. Serie A sudah hampir pasti [dijuarai], mereka di final Coppa Italia dan bukan tidak mungkin juga di ajang Liga Champions, kata Lippi kepada Gazzetta dello Sport.

Juventus

Lippi sendiri melihat bahwa Juve mengalami banyak kemajuan pada musim ini. Jika sebelumnya terus berada di bawah bayang-bayang Real Madrid, Bayern Munchen dan Barca, kini juara bertahan Serie A sudah berada di level yang sama. Juve salah satu yang terkuat di Eropa.

Sekarang Juventus benar-benar berada di puncak. Supremasi di Italia tidak perlu diragukan dan akhirnya kini menjadi yang terbaik di Eropa. Mereka pantas meraih sukses dalam beberapa tahun terakhir, tandas Lippi.