Lautaro Martinez: Inter Milan Ingin Raih Scudetto!
Richard Andreas | 15 Maret 2021 03:00
Bola.net - Lautaro Martinez menyuarakan target Inter Milan untuk menjuarai Serie A musim 2020/21 ini. Inter ada di posisi terdepan dalam pemburuan Scudetto, mereka pun memiliki materi pemain mumpuni.
Teranyar, Minggu (14/3/21), Inter menaklukkan Torino dengan skor 2-1 untuk menjaga keunggulan mereka dalam persaingan di papan atas. Inter kini unggul 9 poin dari pesaing terdekatnya, AC Milan.
Lautaro sendiri berperan penting dalam kemenangan atas Torino kali ini. Skor sempat imbang 1-1 sampai akhirnya Lautaro mencetak gol di menit ke-85.
Lalu apa kata Lautaro soal kemenangan Inter kali ini? Scroll ke bawah yuk, Bolaneters!
Maaf Torino, Inter juga butuh poin
Lautaro memahami pertandingan akan sulit karena Torino sedang berjuang lolos dari zona degradasi. Meski begitu, dia pun menegaskan bahwa Inter punya motivasi ekstra untuk menang.
"Kami tahu Torino membutuhkan poin, tapi kami juga membutuhkannya. Pertandingan berjalan sulit, tapi kami berhasil menang dan kami sangat senang untuk itu," tegas Lautaro.
"Kami berlatih setiap hari untuk melakukan hal yang tepat. Kami mempersiapkan diri untuk pertandingan dengan cara yang berbeda-beda."
Kejar Scudetto
Bagi Lautaro, berhasil memenangi laga alot seperti kontra Torino ini membuktikan bahwa Inter yang sekarang sudah siap bekerja keras untuk jadi juara. Mereka ada di posisi terdepan dan boleh percaya diri untuk itu.
"Hari ini kami membutuhkan kualitas permainan dan jiwa kami. Hari ini kami membuktikan bahwa kami mengincar sesuatu yang penting [Scudetto]," lanjut Lautaro.
"Kami ingin menang. Tidak penting siapa yang mencetak gol. Meski begitu, saya senang bisa mencetak gol penting," tutupnya.
Sumber: Football Italia
Baca ini juga ya!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inter Cuma Bikin Satu Shot On Target, Apa Kata Conte?
Liga Italia 9 Maret 2021, 11:14 -
Libas Atalanta, Inter Pantang Terlena Jadi Capolista
Liga Italia 9 Maret 2021, 10:45 -
Makin Nyaman di Puncak Klasemen, Inter Pantang Terlena
Liga Italia 5 Maret 2021, 10:57 -
Antonio Conte Puji Alexis Sanchez: Dia Dalam Kondisi Terbaik
Liga Italia 5 Maret 2021, 10:32 -
Meski Kalah, Parma Mampu Sulitkan Inter Milan
Liga Italia 5 Maret 2021, 09:55
LATEST UPDATE
-
Pemerintah Inggris Resmi Dukung Rencana MU Bangun Stadion Baru
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:49 -
MU Ingin Boyong Gelandang Timnas Jerman Jebolan Man City
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:40 -
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Korea Selatan Gagal Menang Lawan Oman
Asia 20 Maret 2025, 22:49
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40