Lautaro Martinez Hengkang, Inter Kejar Aubameyang
Gia Yuda Pradana | 21 Maret 2020 16:20
Bola.net - Daftar klub yang dikaitkan dengan Pierre-Emerick Aubameyang semakin bertambah. Terkini, ada nama Inter Milan, yang mulai cemas dengan potensi hengkangnya Lautaro Martinez ke Barcelona.
Kontrak Aubameyang di Arsenal akan habis pada akhir musim 2020/21 mendatang. Arsenal bisa menjualnya musim panas nanti, daripada membiarkannya pergi secara cuma-cuma setahun berselang.
Aubameyang sudah terlebih dahulu dikaitkan dengan dua klub Premier League, yakni Liverpool dan Manchester United. Spekulasi berkembang, dan kini juga muncul nama Nerazzurri.
Aubameyang dan Giroud
Lautaro Martinez sejak beberapa waktu lalu memang sudah gencar disebut-sebut bakal pindah ke La Liga. Penyerang Argentina itu dikabarkan ingin bermain dengan sang kompatriot Lionel Messi di Barcelona.
La Gazzetta dello Sport melaporkan, andai Inter memang harus melepas Lautaro, maka mereka bakal mencari penggantinya ke Premier League.
Inter diklaim membidik dua pemain sekaligus. Target pertama adalah Aubameyang dari Arsenal. Sementara itu, target satunya adalah Olivier Giroud dari Chelsea.
Giroud sejatinya hampir gabung Inter pada Januari lalu, tapi tak terwujud. Inter pun diyakini akan kembali mencoba mendapatkan striker 33 tahun Prancis itu musim depan.
Giroud sepertinya diproyeksikan menjadi pengganti Alexis Sanchez, yang dipinjam dari Manchester United hingga akhir musim 2019/20.
Sumber: La Gazzetta dello Sport
Baca juga artikel-artikel lainnya:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bukan Barcelona, Bukan Tottenham, Inilah Klub Baru Willian Berikutnya
Liga Inggris 20 Maret 2020, 17:20 -
Cristiano Ronaldo Masih Bisa Bermain Lima Tahun Lagi
Liga Italia 20 Maret 2020, 17:14 -
Pep Guardiola Rayu Miralem Pjanic Pindah ke Manchester City
Liga Inggris 20 Maret 2020, 16:20 -
Sleding Chelsea, Manchester United Juga Kejar Philippe Coutinho
Liga Inggris 20 Maret 2020, 16:00 -
Wah, Diam-Diam Chelsea Juga Tertarik Bajak Pierre-Emerick Aubameyang
Liga Inggris 20 Maret 2020, 15:40
LATEST UPDATE
-
Target Ambisius Erick Thohir: Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 20 Maret 2025, 03:58 -
MU dan Man City Dihantam Skandal Pemalsuan Usia Pemain Akademi
Liga Inggris 19 Maret 2025, 23:03 -
Hasil Lengkap Pertandingan Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 19 Maret 2025, 22:45 -
Jamu Timnas Indonesia, Pelatih Australia Waspadai Pemain Natusalisasi Garuda
Tim Nasional 19 Maret 2025, 21:26 -
Anti Imbang! Timnas Indonesia Targetkan Kemenangan di Kandang Australia
Tim Nasional 19 Maret 2025, 21:03
LATEST EDITORIAL
-
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40 -
6 Calon Pengganti Thiago Motta di Juventus
Editorial 19 Maret 2025, 11:59 -
Slot & Arteta Berikutnya? 4 Manajer yang Pernah Finis di Atas Pep Guardiola
Editorial 18 Maret 2025, 16:58 -
Deretan Puasa Gelar Terlama di Inggris dan Momen Berakhirnya
Editorial 18 Maret 2025, 15:56