Kiprah Llorente Disanjung Eks Striker Ikonik Juve

Editor Bolanet | 29 November 2013 09:37
Kiprah Llorente Disanjung Eks Striker Ikonik Juve
Fernando Llorente (c) AFP
- Meroketnya performa yang ditunjukkan oleh Fernando Llorente bersama Juventus menuai decak kagum dari berbagai pihak. Sempat mengalami masalah adaptasi di awal musim dan bahkan dirumorkan akan dilepas pada bursa transfer Januari mendatang, penyerang jangkung ini perlahan bisa menemukan ritme yang tepat di sepakbola Italia dan kini menjadi pilar penting di lini depan Juve.

Kiprah pemain asal Spanyol tersebut menuai pujian dari eks striker Juve di era 90-an, Fabrizio Ravanelli. Pemain ikonik yang memiliki julukan unik Penna Bianca akibat rambutnya yang memutih sejak muda ini menilai bahwa Llorente memang sosok yang dibutuhkan oleh Bianconeri untuk mendongkrak prestasi mereka musim ini.

Llorente melakukan segalanya dengan baik, mendatangkan dirinya adalah keputusan yang tepat, puji pria yang baru saja dipecat dari posisi pelatih tim asal Prancis, tersebut.

Ia sekarang menemukan bentuk permainannya kembali setelah menjalani masa-masa sulit. Llorente menawarkan pengalaman dan kualitas yang tepat seperti apa yang dibutuhkan Juve.

Dalam dua laga terakhir, Llorente berperan penting dalam memberikan satu assist di laga kontra dan pergerakannya juga menghasilkan penalti krusial bagi Juve dalam laga melawan . Aksi pemain berjuluk El Rey Leon ini akan kembali dinantikan dalam lanjutan kompetisi Serie A kontra , akhir pekan nanti.[initial]


 (sky/mri)