Kiper Milan Diminati Klub Championship Inggris

Editor Bolanet | 11 Agustus 2015 10:26
Kiper Milan Diminati Klub Championship Inggris
Michael Agazzi (c) AFP
- AC Milan sedang berusaha untuk melepas kiper Michael Agazzi di musim panas ini. Kabar baiknya klub Championship Inggris berminat merekrut pemain berusia 31 tahun itu.

sebelumnya sudah menunjukkan ketertarikannya untuk memboyong Agazzi ke Spanyol. Namun menurut laporan dari Tutto Mercato Middlesbrough tak mau ketinggalan dalam perburuan Agazzi.

Rossoneri sebenarnya mengikat Agazzi di musim panas tahun lalu. Agazzi digaet secara cuma-cuma alias gratis setelah kontraknya dengan Chievo Verona habis.

Namun pemain yang bersangkutan sampai sejauh ini sama sekali belum pernah tampil di laga resmi Milan. Agazzi kalah bersaing dengan kiper Milan lainnya Diego Lopez dan Christian Abbiati.

Milan pun berniat menjual Agazzi dalam waktu dekat dan sedang menunggu semua tawaran yang masuk. Agazzi sendiri dipercaya tidak akan keberatan hengkang demi mendapat menit bermain.[initial]

 (if/ada)