Kapten AC Milan: Higuain Sadar Telah Berbuat Salah

Asad Arifin | 13 November 2018 12:15
Kapten AC Milan: Higuain Sadar Telah Berbuat Salah
Gonzalo Higuain usai mendapatkan kartu merah di laga melawan Juventus (c) AP Photo

Bola.net - - Kapten AC Milan, Alessio Romagnoli, menyebut jika tindakan yang dilakukan oleh Gonzalo Higuain di laga melawan Juventus adalah hal yang salah. Romagnoli pun memastikan jika pihak Higuain menyadari kesalahan tersebut.

Higuain mendapatkan kartu merah pada laga Milan kontra Juve di San Siro pekan lalu. Pemain asal Argentina mendapat kartu merah usai meluapkan amarah di muka wasit. Higuain marah pasca dapat kartu kuning beberapa saat sebelumnya.

Advertisement

Tindakan yang dilakukan oleh Higuain tersebut mendapatkan banyak kecaman. Tapi, ada juga pihak yang memakmuli karena Higuain berada dalam tekanan harus melawan mantan timnya. Tapi, sikap Higuaian tetap dinilai salah oleh Romagnoli.

Di laur kasus yang menimpa Higuain, Romagnoli juga sangat menyesalkan hasil yang didapat oleh Milan pada laga kontra Juve. Milan kalah dengan skor 2-0 atas Juve di San Siro dari gol yang dicetak oleh Mario Mandzukic dan Cristiano Ronaldo.

1 dari 3 halaman

Sesalkan Sikap Higuain

Lantaran luapan emosinya pada wasit, Gonzalo Higuain mendapat kartu merah dan akan absen pada laga selanjutnya. Bahkan, El Pipita juga terancam hukuman tambahan dari FIFC. Karena itulah, Romagnoli sangat menyesalkan tindakan sang kolega.

"Kami tentu saja menyesalkan atas reaksi dari Higuain, dia bertindak terlalu berlebihan dan dia mengetahui hal itu. Dia mengakui itu salah," ucap Romagnoli dalam wawancara yang dilakukan oleh Milan TV.

"Kami menyesali kekalahan tersebut, tapi mereka mungkin bermain lebih baik. Juventus adalah salah satu tim terbaik di Eropa, kami sudah melakukan yang terbaik dan tidak memberi mereka lebih banyak kesempatan," tandas pemain 23 tahun.

2 dari 3 halaman

Higuain Minta Maaf

(c) Instagram

Gonzalo Higuain sendiri juga mengakui jika apa yang dia lakukan di laga melawan Juventus adalah hal yang salah. Higuain telah meminta maaf secara terbuka, baik dalam wawancara dengan media maupun di akun instagram pribadi miliknya. Higuain menyesali apa yang dia lakukan.

"Saya ingin meminta maaf kepada semua orang atas perilaku saya saat diusir keluar kemarin - tim, masyarakat, penggemar yang meskipun kemarin menunjukkan saya cinta mereka sepanjang waktu," tulis Higuain di akun instagram miliknya.

3 dari 3 halaman

Berita Video

Timnas Indonesia akan memulai petualangan di Piala AFF 2018 dalam hitungan hari. Indonesia harus mengawali turnamen dua tahunan itu dengan bertandang ke kandang kawan. Berikut berita video jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2018: