Kalahkan Torino, Massimiliano Allegri Lega
Serafin Unus Pasi | 16 Desember 2018 09:20
Bola.net - - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri mengaku senang dengan kemenangan timnya atas Torino dini hari tadi. Allegri menyebut laga ini merupakan laga yang sulit sehingga mereka senang bisa mengamankan tiga poin.
Juventus melakoni partai Derby di Giornata 16 Serie A musim ini. Mereka harus menyambangi markas tetangga mereka, Torino.
Pada laga itu laga berjalan dengan ketat. Namun Juventus berhasil mengamankan poin penuh berkat gol Cristiano Ronaldo di menit 70.
Allegri sendiri merasa senang karena timnya mampu mengamankan tiga poin pada laga ini. "Pertandingan ini cukup sulit karena jaraknya hanya tiga hari dari pertandingan Liga Champions kami," buka Allegri seperti yang dikutip Sportsmole.
Baca komentar lengkap sang pelatih di bawah ini.
Laga Sulit
Allegri sendiri merasa sangat bersyukur bisa meraih tiga poin di markas Torino dini hari tadi. Ia menilai tidak mudah menghadapi Torino yang saat ini tengah on fire di ajang Serie A.
"Ini adalah hasil yang sangat bagus bagi kami dan ini merupakan sebuah langkah maju yang besar bagi kami."
"Hasil pada pertandingan ini sangat penting karena bagaimanapun juga ini pertandingan Derby dan Torino tengah berada dalam performa yang bagus belakangan ini."
Layak Menang
Allegri juga menilai timnya memang layak untuk mengamankan tiga poin di markas Torino dini hari tadi.
Ia menilai timnya tampil impresif di babak kedua sehingga gol Ronaldo itu sangat layak mereka dapatkan.
"Terlepas dari kondisi lapangan yang cukup buruk, kami bermain dengan baik di babak kedua. Kami menciptakan banyak peluang dan tidak memberikan mereka [Torino] kesempatan." tandasnya.
Kokoh
Berkat kemenangan ini, Juventus semakin kokoh di puncak klasemen Serie A dengan raihan 46 poin.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Allegri Benarkan Pendapat Ronaldo Soal Harmoni dalam Skuat Juve
Liga Italia 15 Desember 2018, 08:30 -
Dalam Waktu Dekat, Juventus Akan Istirahatkan Ronaldo
Liga Italia 15 Desember 2018, 04:47 -
Juventus Dipastikan Tanpa Cancelo Hingga Tahun Depan
Liga Italia 15 Desember 2018, 04:26 -
Ada Cristiano Ronaldo, Peluang Juara Liga Champions Juventus Berlipat Ganda
Liga Champions 14 Desember 2018, 21:00 -
Tatap Derby Della Mole, Juventus Diharamkan Remehkan Torino
Liga Inggris 14 Desember 2018, 20:40
LATEST UPDATE
-
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19 -
3 Pemain Bahrain yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:06 -
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39