Kalahkan Inter, Semua Pemain Milan Dapat Pujian Gattuso
Afdholud Dzikry | 28 Desember 2017 08:45
Bola.net - - Pelatih AC Milan, Gennaro Gattuso mengatakan bahwa kesuksesan timnya mengalahkan Inter Milan adalah berkat sikap, rasa lapar dan perjuangan semua pemainnya.
Bermain melawan rival sekota di derby Milan di perempat final Coppa Italia, Rossoneri dalam tekanan untuk menang setelah di dua pertandingan sebelumnya mengalami kekalahan. Respon yang ditunjukkan tim pun positif dan mereka sukses menang tipis 1-0.
Satu-satunya gol tunggal kemenangan tersebut diciptakan oleh Patrick Cutrone di masa perpanjangan waktu setelah kedua tim bermain imbang tanpa gol di waktu normal. Kemenangan ini mengantar mereka ke semifinal Coppa Italia dan akan menghadapi Lazio.
Saya ingin memuji semua pemain. Saya memenangkan segalanya sebagai pemain, tapi sebagai pelatih, saya sadar bahwa saya baru memulai. Saya bekerja di Siprus, di Pisa, saya telah melalui semua itu, tapi saya senang tak di Milan dan klub merencanakan sesuatunya dengan sangat baik, ujarnya.
Pada bulan Januari saya akan berusia 40 tahun, jadi saya masih berpikir seperti pemain, percaya bahwa dengan rasa lapar dan rasa memiliki, anda bisa pergi jauh, sambungnya.
Ini adalah tim yang melakukannya dengan baik sampai mencapai rintangan pertama dan hari ini kami mengatasi rintangan itu, tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liga Italia 27 Desember 2017, 18:59
-
Tak Betah di Rusia, Mancini Langsung Dipepet Milan
Liga Italia 27 Desember 2017, 17:19 -
Gattuso: Main Indah Tak Penting, Yang Penting Menang
Liga Italia 27 Desember 2017, 15:26 -
Gattuso Ingin Milan Lebih Klinis dan Pede Saat Derby
Liga Inggris 27 Desember 2017, 14:46 -
Inter Diminta Bangkit Saat Lawan Milan
Liga Italia 27 Desember 2017, 14:25
LATEST UPDATE
-
Prediksi Formasi Juventus Era Igor Tudor: 3-4-2-1 atau 3-4-1-2?
Liga Italia 24 Maret 2025, 21:58 -
Lepas Christian Eriksen, MU Bakal Kejar Gelandang Newcastle Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 21:06 -
Profil Igor Tudor: Kembalinya Sang Mantan ke Juventus
Liga Italia 24 Maret 2025, 20:51 -
Manchester United Hidupkan Minat Pada Bomber Ajax Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 20:39
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23