Kalahkan Catania, Napoli Samai Poin Juventus

Editor Bolanet | 3 Februari 2013 09:43
Kalahkan Catania, Napoli Samai Poin Juventus
Kegembiraan Hamsik usai jebol gawang Catania © AFP
- Sukses mengalahkan dengan kemenangan dua gol tanpa balas, menyamai perolehan poin pemimpin klasemen sementara .

Marek Hamsik mencetak gol pertama bagi Napoli pada menit ke-31. Di awali pergerakan Zuniga dari sisi kiri, umpan datar yang ia kirim berhasil disambut Hamsik yang tak terkawal oleh lini belakang Catania.

Semenit jelang babak pertama usai, Paolo Cannavaro memperbesar keunggulan Napoli setelah memanfaatkan umpan Marek Hamsik dari sisi kanan pertahanan Catania.

Di babak kedua, Catania mencoba bangkit. Hasilnya, baru dua menit babak kedua berjalan, Catania berhasil menyarangkan gol ke gawan Napoli lewat sundulan Gonzalo Bergessio. Namun, gol tersebut dianulir wasit karena menilai Gonzalo Bergessio melakukan pelanggaran terlebih dahulu.

Peluang kedua Catania juga hadir pada menit ke-66. Kali ini giliran tendangan bebas Francesco Lodi yang harus susah payah ditepis oleh Morgan De Sanctis. Skor 2-0 untuk Napoli ini pun bertahan hingga pertandingan usai.

Dengan kemenangan ini, Napoli akhirnya sukses menyamai 49 poin milik Juventus dan hanya kalah selisih gol. Namun perolehan poin ini kembali berubah apabila Juventus mengalahkan Chievo malam nanti. (foti/dzi)

TAG TERKAIT