Kacau! Jelang Duel Napoli vs Udinese, Osimhen Ogah Sapa Rekan Setimnya
Dimas Ardi Prasetya | 28 September 2023 06:44
Bola.net - Suasana hati Victor Osimhen jelang duel Napoli vs Udinese sepertinya buruk karena ia terpantau tak menyapa rekan satu timnya.
Napoli berduel lawan Udinese di pekan keenam Serie A 2023/2024 di Stadio Diego Armando Maradona, Kamis (28/09/2023) dini hari WIB. Jelang duel tersebut, skuad Partonepei dilanda prahara.
Ada keretakan hubungan yang terjadi antara Napoli dengan Victor Osimhen. Semua ini berawal dari beredarnya sebuah video di akun TikTok resmi Partenopei.
Video tersebut bernada ejekan. Osimhen pun tak terima dan dikabarkan berencana menggugat pihak Napoli.
Osimhen Enggan Sapa Rekan Setim
Masalah video Tiktok itu tampaknya membuat suasana hati Victor Osimhen buruk. Hal itu terlihat jelang laga Napoli vs Udinese.
Dalam sebuah video yang diunggah di akun @GennyDelVe, terlihat Osimhen merapat ke hotel tempat skuad Napoli menginap jelang duel lawan Udinese. Di depan pintu masuk, ia sempat bersalaman dengan mnajer Partenopei, Giuseppe Santoro.
Akan tetapi setelah itu ia mengabaikan dua rekannya yakni Diego Demme dan Piotr Zielinski. Tampak salah satunya berusaha mengajaknya bersalaman tapi diabaikan begitu saja oleh Osimhen.
Video
Simak video momen ketika Victor Osimhen abaikan rekan setimnya di bawah ini Bolaneters.
Napoli Menang Besar
Victor Osimhen memang tampak sedang bad mood. Namun ia tetap tampil profesional di atas lapangan.
Napoli pun dibawanya menang telak 4-1 atas Udinese. Osimhen juga mencetak satu gol di laga tersebut.
Gol-gol Napoli lainnya dicetak oleh Piotr Zielinski, Khvicha Kvaratskhelia, dan Giovanni Simeone. Sekarang ini Napoli ada di peringkat lima klasemen sementara Serie A 2023/2024.
Klasemen Serie A
(Twitter/X)
Baca Juga:
- Victor Osimhen akan Seret Napoli ke Ranah Hukum sebagai Buntut Video Ejekan di TikTok
- Waduh! Presiden Napoli Dalam Proses Penyelidikan Buntut Palsukan Laporan Keuangan
- Daftar Lengkap Top Skor Liga Italia 2023
- Napoli vs Sassuolo: Laju Kencang sang Juara Bertahan Serie A
- Carlo Ancelotti: Real Madrid Datangkan Victor Osimhen? Kata Siapa Tuh?
- Victor Osimhen: Musim Lalu Top Skor Serie A, Musim Ini Langsung 2 Gol di Pekan Pembuka
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Link Live Streaming Serie A Inter vs Sassuolo di Vidio
Liga Italia 27 September 2023, 23:31 -
Levelnya di Bawah Milan dan Inter, Juventus tak Masuk Dalam Perburuan Scudetto
Liga Italia 27 September 2023, 21:54 -
Link Live Streaming Serie A Cagliari vs Milan di Vidio
Liga Italia 27 September 2023, 21:30 -
Juventus Menang Lawan Lecce, tapi Allegri Nggak Hepi, Kenapa?
Liga Italia 27 September 2023, 19:26 -
Victor Osimhen akan Seret Napoli ke Ranah Hukum sebagai Buntut Video Ejekan di TikTok
Liga Italia 27 September 2023, 14:35
LATEST UPDATE
-
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52 -
Dani Pedrosa Jagokan Marc Marquez Tembus 100 Kemenangan di MotoGP Tahun Ini Juga
Otomotif 21 Maret 2025, 17:32 -
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39