Juventus Undang Agen Aaron Ramsey ke Turin, Jadi Dilepas?
Serafin Unus Pasi | 23 Juni 2021 17:00
Bola.net - Spekulasi masa depan Aaron Ramsey di Juventus akan segera berakhir. Manajemen Juventus dilaporkan akan mengundang agen sang pemain ke Turin untuk mendiskusikan masa depannya.
Ramsey dua tahun terakhir menjadi penggawa Juventus. Ia direkrut sebagai free agent dari Arsenal pada tahun 2019 silam.
Namun dua musim perdananya performa Ramsey di Juventus tidak maksimal. Karena sang gelandang kerap sekali mengalami cedera sehingga ia sering absen.
Menukil Calciomercato, manajemen Juventus akan segera memutuskan masa depan Ramsey. Mereka akan mengundang perwakilan sang pemain ke Turin dalam waktu dekat ini.
Simak situasi transfer Ramsey di bawah ini.
Bakal Dilepas
Menurut laporan tersebut, maksud dan tujuan Juventus mengundang agen Ramsey ke Turin untuk membahas transfernya.
Massimiliano Allegri selaku manajer baru Juventus sudah memutuskan untuk menjual sang pemain. Ia menilai Ramsey tidak cocok dengan skema permainan yang ia rancang.
Jadi manajemen Juventus akan mencoba membahas bagaimana transfer Ramsey di musim panas nanti.
Bakal ke Inggris?
Menurut laporan itu, Ramsey mewacanakan untuk kembali ke Inggris di musim panas nanti.
Beberapa klub top EPL dilaporkan masih meminati jasanya. Sementara beberapa tim papan tengah EPL juga mengintip kans untuk merekrutnya.
Jadi sang agen sudah bersiap untuk membawa Ramsey pergi dari Turin di musim panas nanti.
Fokus Euro
Untuk saat ini, Ramsey masih fokus bermain di Euro 2020.
Ia berhasil membawa Wales lolos ke fase gugur Euro 2020 di mana ia ingin membawa The Dragons melaju sejauh mungkin di turnamen ini.
(Calciomercato)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arsenal tak Punya Niatan untuk Balikan Dengan Ramsey
Liga Inggris 22 Juni 2021, 22:41 -
Rencana Ambisius Laporta: Duetkan Ronaldo Dengan Messi di Barcelona
Liga Spanyol 22 Juni 2021, 21:45 -
Demi Percepat Proses Transfer Locatelli, Juventus Segera Temui Sassuolo
Liga Inggris 22 Juni 2021, 19:53
LATEST UPDATE
-
Menpora dan Ratu Tisha Jadi Pembicara di Forum PBB, Ini yang Dibahas
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025, 03:55 -
Link Live Streaming Paraguay vs Chile - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 03:00 -
Kontrak di Real Madrid Kian Menipis, Antonio Rudiger Cuek!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:47 -
Link Live Streaming Kroasia vs Prancis - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:42 -
Link Live Streaming Denmark vs Portugal - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:35 -
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40