Juventus Memilih Striker Untuk Hadapi Inter
Editor Bolanet | 12 September 2013 10:39
Bertandang ke Giuseppe Meazza pada giornata 3 Serie A 2013/14, Sabtu (14/9), Conte diyakini bakal meninggalkan Mirko Vucinic karena dia mengalami cedera saat memperkuat Montenegro di pentas internasional. Quagliarella pun muncul sebagai favorit untuk mendampingi Carlos Tevez di barisan penyerang.
Dilansir Football Italia, di sesi latihan hari Rabu (11/9) waktu setempat, Quagliarella dan Tevez menunjukkan performa memuaskan serta mencetak masing-masing dua gol kala Juventus menang 7-0 dalam latih tanding melawan tim Serie D Borgomanero. Tiga gol lainnya dicetak oleh Fernando Llorente, Sebastian Giovinco dan Ouasim Buoy.
Mengingat Llorente belum menemukan form terbaiknya setelah musim lalu hampir tak pernah dimainkan oleh Athletic Bilbao, sepertinya Conte bakal lebih memercayai duet Tevez-Quagliarella guna menggedor lini pertahanan La Beneamata.
Sejak giornata perdana, Juventus maupun Inter selalu meraih kemenangan. Saat ini, mereka sama-sama mengoleksi 6 poin di klasemen sementara.
Serie A musim ini memang baru dimulai. Namun, hasil laga di Meazza nanti sedikit banyak bakal berpengaruh terhadap jalannya perburuan takhta Italia. (foti/gia)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Buffon Beri Bocoran Kapan Dirinya Akan Pensiun
Liga Italia 11 September 2013, 14:29 -
Ngebet Ikat Xabi, Juventus Percepat Negosiasi
Liga Inggris 11 September 2013, 13:13 -
Aguero Terkenang Kebersamaan Dengan Tevez dan Balotelli
Liga Inggris 11 September 2013, 11:20 -
Del Piero Ucapkan Selamat Atas Pencapaian Buffon
Piala Dunia 11 September 2013, 04:29 -
Vidal dan Pogba Susul Pirlo Segera Perpanjang Kontrak
Liga Italia 11 September 2013, 00:32
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18 -
Diinginkan MU dan Liverpool, Juventus Bersedia Lepas Kenan Yildiz?
Liga Italia 21 Maret 2025, 01:01 -
Gak Jadi Beli, Real Betis Mau Pinjam Antony Lagi dari MU!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 00:52 -
Analisa Coach RD: Indonesia Kena Jebak Australia
Tim Nasional 21 Maret 2025, 00:41 -
Waduh, Thiago Motta Terancam Dipecat Juventus?
Liga Italia 21 Maret 2025, 00:40 -
Pemerintah Inggris Resmi Dukung Rencana MU Bangun Stadion Baru
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:49
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40