Juventus Hampir Scudetto, Hamsik: Mimpi Kami Lebur
Yaumil Azis | 7 Mei 2018 15:16
Bola.net - - Klub raksasa Italia, Juventus, kini semakin dekat dengan raihan juara Serie A menyusul hasil imbang yang diraih oleh Napoli saat melawan Torino. Sang kapten, Marek Hamsik, menganggap mimpinya untuk meraih scudetto kini telah lebur.
Dalam laga Serie A pekan ke-36 kemarin, Napoli hanya mampu meraih hasil imbang dengan skor 2-2. Hamsik sendiri turut mencetak gol di laga tersebut bersama Dries Mertens. Sedangkan gol Torino diciptakan oleh Daniele Basellti dan Lorenzo De Silvestri.
Usai pertandingan, Hamsik menyatakan permintaan maafnya karena tak bisa membawa pulang titel scudetto yang telah diidam-idamkan publik Napoli cukup lama. Pemain asal Slovakia itu sendiri juga tak bisa menyembunyikan rasa kecewanya karena hanya mampu meraih hasil imbang.
Saya ingin mendedikasikan gol kepada fans yang hebat, saya ingin berterima kasih untuk dukungannya. Saya senang mencetak gol, tapi saya lebih berharap itu bernilai tiga poin untuk kami. ujar Hamsik melalui situs resmi klub, seperti yang dilansir dari Football Italia.
Malah, kami hanya mendapatkan satu dan mimpi kami lebur. Sepanjang musim, kami bermain dengan baik dan sempat berada di puncak. kami minta maaf tidak mampu menyelesaikan tugas, tandasnya.
Di sisi lain, Juventus berhasil meraih poin penuh atas Bologna dan menang dengan skor 3-1. Dengan begitu, Bianconeri dan Napoli kini terpaut enam poin dan hanya butuh hasil seri melawan Roma untuk mengunci gelar juara Serie A musim ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Highlights Serie A: Juventus 3-1 Bologna
Open Play 6 Mei 2018, 20:49 -
Hasil Positif Kontra Verona Jadi Modal Milan Kalahkan Juve
Liga Italia 6 Mei 2018, 12:50 -
Gattuso Pede Milan Sanggup Jungkalkan Juventus
Liga Italia 6 Mei 2018, 12:26 -
Allegri Yakin Ferguson Cukup Kuat Untuk Atasi Pendarahan Otaknya
Liga Italia 6 Mei 2018, 11:51 -
Lichtsteiner Pastikan Berpisah dengan Juventus
Liga Italia 6 Mei 2018, 08:31
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Peru vs Bolivia - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 05:30 -
James Rodriguez: Saya Lebih Baik dari Zidane, Modric, Kroos, dan Xavi
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 05:24 -
Hasil Italia vs Jerman: Skor 1-2
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:12 -
Hasil Belanda vs Spanyol: Skor 2-2
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:03 -
Hasil Denmark vs Portugal: Skor 1-0
Piala Eropa 21 Maret 2025, 04:55 -
Hasil Kroasia vs Prancis: Skor 2-0
Piala Eropa 21 Maret 2025, 04:48 -
Menpora dan Ratu Tisha Jadi Pembicara di Forum PBB, Ini yang Dibahas
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025, 03:55
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40