Juventus Cuma Imbang Kontra Espanyol
Editor Bolanet | 14 Agustus 2016 03:27
Seperti layaknya pertandingan ujicoba pramusim, kedua pelatih melakukan banyak eksperimen. Pertandingan berjalan terbuka meski Juventus nampak lebih aktif menyerang sedari awal pertandingan.
Meski Juve lebih dominan, namun Espanyol justru sukses mencetak gol pembuka. Leo Baptistao mampu melewati pengawalan para pemain Juve dan mencetak gol pembuka pada menit ke-36. Skor ini bertahan sampai babak pertama usai.
Pada babak kedua, Juve tampil lebih agresif. Beberapa kali Juve mendapatkan peluang emas di depan gawang Roberto. Setelah gagal beberapa kali, Mandzukic akhirnya bisa mencetak gol pada menit ke-55. Mendapat umpan dari Kwadwo Asamoah, mandzukic tanpa kesalahan mampu menjebol gawang Espanyol untuk menyamakan kedudukan.
Espanyol kembali unggul pada menit ke-85. Memanfaatkan serangan balik, para pemain Espanyol berhasil membongkar pertahanan Juve yang nampak lengah mengantisipasi bola atas. Setelah beberapa kali tembakan mereka ditepis, Moreno menyambar bola muntah untuk membawa Espanyol kembali unggul.
Namun Juve kembali menyamakan kedudukan pada injury time lewat aksi brilian Paulo Dybala. Sampai laga berakhir, skor 2-2 tetap bertahan.
Susunan Pemain Juventus: Buffon (Neto); Barzagli (46' Alex Sandro), Benatia (46' Bonucci), Chiellini (Rugani); Dani Alves (46' Lichtsteiner), Lemina, Pjanic, Asamoah; Pereyra (46' Dybala); Mandzukic (Pjaca), Higuain.
Susunan Pemain Espanyol: Roberto; Javi Lopez, Alvaro, O. Duarte, R. Duarte; Diop, Hernan, Victor, Piatti; Baptistao, Reyes (26’ Moreno). [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Negosiasi Kontrak Alot, Eriksen Merapat Ke Italia?
Liga Inggris 13 Agustus 2016, 18:50 -
Nomor Skuat Juventus: Tak Ada 10, Dybala Tetap 21
Liga Italia 13 Agustus 2016, 13:59 -
Skuat Juventus Untuk Hadapi Espanyol
Liga Italia 13 Agustus 2016, 10:09 -
Ibrahimovic: MU Lebih Besar Dari Juventus, Barcelona, Milan
Liga Inggris 13 Agustus 2016, 09:11 -
Zaza Segera Terbang ke Wolfsburg
Liga Italia 13 Agustus 2016, 05:50
LATEST UPDATE
-
Indonesia vs Bahrain: Duel Sengit Perebutan Tiket Piala Dunia 2026
Tim Nasional 24 Maret 2025, 02:07
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39