Juventus Cari Pengganti Dani Alves di Spanyol
Afdholud Dzikry | 21 Juni 2017 12:05
Bola.net - - Juventus dikabarkan tengah mencari pengganti potensial untuk Dani Alves. Kabar yang beredar, Bianconeri akan memantau situasi dari Joaco Cancelo dari Valencia dan Danilo milik Real Madrid.
Dani Alves memang telah santer dikabarkan akan hengkang setelah hanya satu musim bermain untuk Bianconeri. Kabar yang beredar menyebut mantan bek Barcelona itu akan reuni dengan Josep Guardiola di Manchester City.
Bahkan ada yang melaporkan bahwa bek asal Brasil itu telah sepakat dengan kontrak dua tahun yang ditawarkan Manchester City dan transfer tersebut akan diumumkan sesegera mungkin.
Menurut laporan dari Sky Sport Italia, Juventus melihat Spanyol sebagai tempat untuk mencari pengganti Dani Alves. Dua pemain yang disasar adalah bek kanan Real Madrid, Danilo dan bek Cancelo yang bermain di Valencia.
Musim ini Danilo memang tak banyak bermain dengan hanya bermain 25 pertandingan kompetitif dan menyumbang satu gol dan tiga assist. Namanya disebut siap hengkang karena ingin bermain lebih banyak musim depan.
Alternatif lain yang bisa lebih murah adalah Cancelo, yang sejatinya sudah berada dalam radar Juventus sejak musim panas lalu.
Super Deporte menyarankan pemain berusia 23 tahun itu akan menjadi kandidat ideal untuk menggantikan posisi Dani Alves, terutama karena dia dapat bermain dalam peran yang lebih maju di sayap kanan juga.
Valencia membayar 15 juta euro untuk membeli pemain Portugal dari Benfica pada tahun 2015.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Maradona: Dani Alves Pemain Idiot!
Liga Italia 20 Juni 2017, 21:03 -
Dani Alves Sepakati Kontrak Dua Tahun di Man City?
Liga Inggris 20 Juni 2017, 19:07 -
Bonucci dan Sandro Dirumorkan Akan Dijual, Ini Respon Allegri
Liga Italia 20 Juni 2017, 13:15 -
10 Gol Terbaik Juventus di Pentas Domestik 2016/17
Open Play 20 Juni 2017, 12:41 -
Raiola Tentang Rumor Dapat 27 Juta Euro Dari Transfer Pogba
Liga Italia 20 Juni 2017, 12:26
LATEST UPDATE
-
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:17 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:15 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:13 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:11 -
Timnas Inggris Terlalu Bergantung pada Jude Bellingham?!
Piala Dunia 23 Maret 2025, 08:00 -
Jordan Henderson dan Perjalanan 700 Kilometer untuk Tonton Final Euro 2024
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:45 -
Cristiano Ronaldo Tanggapi Selebrasi 'Siu' Rasmus Hojlund: Bukan Masalah
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:30 -
Barcelona Fokus Rekrut Striker Baru, Luis Diaz Jadi Target Utama
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:15 -
Chelsea Siapkan Lima Wonderkid untuk Masa Depan Klub
Liga Inggris 23 Maret 2025, 07:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39