Juve Tegaskan Vidal 'Not for Sale'
Editor Bolanet | 17 April 2013 06:00
Vidal, 25, dikabarkan tengah dilirik oleh sejumlah raksasa Eropa berkat performa briliannya bersama La Vecchia Signora sejak direkrut dari Bayer Leverkusen tahun 2011 silam.
Manchester City, Real Madrid dan Bayern Munich diyakini sebagai peminat utamanya. Namun, kubu Juventus langsung menekankan bahwa mereka tidak sedang berada dalam situasi sangat membutuhkan uang sampai harus menjual salah satu pemain pilarnya.
Dilansir Sky Sports, direktur umum Juventus Beppe Marotta mengatakan: Kami bukan klub yang suka menjual pemain. Musim lalu, juga ada beberapa tawaran besar, tapi saya ulangi, kami bukan klub seperti itu.
Selain Vidal, gelandang Paul Pogba dan rekannya sesama pemain Prancis yang memperkuat AC Milan, M'Baye Niang, juga digosipkan sebagai target transfer Madrid di bursa musim panas yang akan datang.
Kepada Tuttosport, Mino Raiola, agen dua pemain tersebut, berkata: Jika Florentino Perez menginginkan mereka, dia harus menghubungi saya. Real bukanlah satu-satunya. Banyak klub lain yang juga meminati Pogba dan Niang.
Sekarang, tidak ada kontrak yang bisa mengikat seorang pemain di satu klub tertentu selamanya. Tidak ada satu orang pun yang 'kebal peluru' jika kemampuannya diakui dunia, pungkasnya. [initial]
Bayern Dekati Vidal Lagi, Madrid Turut Tergoda
Juve Akan Jual Vidal Demi Beli Suarez? (sky/gia)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Nasehat Conte Tentang Kegagalan Juve di Eropa
Liga Italia 16 April 2013, 17:03 -
Montolivo: Juventus Pantas Raih Scudetto
Liga Italia 16 April 2013, 12:50 -
Vucinic: Scudetto Belum Jadi Milik Bianconeri
Liga Italia 16 April 2013, 12:10 -
Buffon Sapa Laziale Pasca Laga di Olimpico
Liga Italia 16 April 2013, 11:40 -
Vucinic Tolak Disebut Pemalas di Juve
Liga Italia 16 April 2013, 11:15
LATEST UPDATE
-
Lupakan Australia, Timnas Indonesia Fokus Hadapi Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 19:57 -
Bintang Muda RB Leipzig Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:58 -
Syukurlah Fans MU! Cedera Ayden Heaven Tidak Parah dan Segera Latihan Lagi!
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:50
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39