Juve Siap Lepas Pogba?

Editor Bolanet | 11 Oktober 2013 03:37
Juve Siap Lepas Pogba?
Paul Pogba bersama Antonio Conte. (c) AFP
- tampaknya siap melepas pemain andalannya, Paul Pogba. Sebagai gantinya, Bianconeri menginginkan uang tebusan yang cukup tinggi.

'Dicuri' dari Manchester United, Pogba bermain gemilang bersama Bianconeri. Meskipun usianya baru menginjak 20 tahun, namun pemain asal tersebut mampu menembus skuat utama Juve. Bahkan ia menjadi pemain kunci punggawa Antonio Conte.

Meskipun bermain apik dan menunjukkan kontribusi yang cukup signifikan bagi Juve, ternyata pihak Bianconeri tidak keberatan untuk melepas Pogba. Hal tersebut diungkapkan oleh presiden Si Nyonya Tua, Andrea Agnelli.

Jika saya melihat dari sudut pandang seorang pemain, Seri A bukanlah tujuan akhir melainkan tempat singgah sementara, cetus Agnelli.

Mampukah kami mempertahankan Pogba? Saya tidak tahu. Pada Akhirnya kita bisa atraktif tetapi juga membutuhkan kekuatan ekonomi, pungkasnya. (spv/gag)