Juve Belum Menyerah Rayu Nainggolan
Asad Arifin | 16 Mei 2017 20:31
Bola.net - - Kalimat penolakan yang sudah dilontarkan oleh Radja Nainggolan rupanya masih belum membuat Juventus patah arang. Juve dikabarkan akan kembali mengajukan tawaran kepada Nainggolan pada musim panas mendatang.
Pada bursa transfer awal musim 2016/17 yang lalu, Juve sudah sempat mengajukan tawaran kepada Nainggolan. Namun, gelandang asal Belgia lebih memilih untuk bertahan bersama dengan AS Roma. Tawaran Juve pun ditolaknya dengan tegas.
Saat itu, untuk memuluskan ambisinya, Juve sudah memakai jasa Miralem Pjanic untuk menggoda Nainggolan agar pindah ke Juve. Pjanic diketahui adalah kolega dekat sang pemain bidikan.
Dikutip dari Tuttosport, Nainggolan akan kembali jadi bidikan Juventus di musim panas mendatang. Selain masih mengandalkan Pjanic, tawaran nominal gaji lebih besar dan kemungkinan mendapatkan gelar juara akan jadi amunisi andalan Juve.
Meski begitu, Juve juga punya rencana lain jika Nainggolan akan kembali menolak tawarannya.
Juve akan mengalihkan tawarannya kepada Mamadou Coulibaly. Ia adalah gelandang muda asal Senegal yang baru menginjak usai 18 tahun. Saat ini, Coulibaly bermain dengan Pescara. Klub yang musim depan akan terdegradasi ke Serie B.
Pada usianya saat ini, Coulibaly dinilai punya potensi besar untuk berkembang di masa depan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gasperini Tak Tertarik Latih Juventus
Liga Italia 15 Mei 2017, 17:08 -
Juventini Pun Beri Aplaus Untuk Totti
Open Play 15 Mei 2017, 16:01 -
Totti dan Del Piero di Stadio Olimpico
Open Play 15 Mei 2017, 15:38 -
Crotone Butuh Sabar Lawan Juventus
Liga Italia 15 Mei 2017, 14:05 -
Marotta: The New Pjanic Muncul di Juventus
Liga Italia 15 Mei 2017, 13:45
LATEST UPDATE
-
Palu Sudah Diketuk, Juventus Sahkan Pengangkatan Igor Tudor Usai Pecat Motta
Liga Italia 23 Maret 2025, 23:20
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39