Juve Aman dari Ancaman Dzeko saat Bertemu Roma
Haris Suhud | 10 Mei 2017 02:51
Bola.net - - AS Roma tak bisa menurunkan Edin Dzeko ketika menjamu Juventus di Stadio Olimpico akhir pekan ini dalam pertemuan krusial penentuan juara Serie A. Penyerang asal Bosnia tersebut mengalami cedera betis.
Dzeko merupakan pemain penting bagi Roma musim ini. Sejauh ini, ia telah mengumpulkan 27 gol bersama Giallorossi. Jumlah golnya tersebut ini merupakan yang terbanyak dalam kariernya dalam satu musim. Di pertandingan terakhir ketika menghadapi AC Milan, Dzeko mencetak dua gol untuk mengantarkan timnya menang 1-4 di San Siro.
Sayangnya, ketika Roma mengahadapi Juventus, Dzeko tak akan bisa main. Ia mengalami cedera betis. Cedera ini membuat Dzeko harus berbaring di ruang perawatan selama 10 hari.
Pertemuan menghadapi Juventus merupakan laga penentu dalam merebutkan gelar. Jika Roma gagal mengalahkan Juventus, maka klub asal Turin tersebut yang akan keluar sebagai juara.
Di tiga pertandingan tersisa, Juventus masih memuncaki klasemen dengan mengumpulkan 85 poin. Roma yang berada di peringkat dua berjarak tujuh poin. Jika kalah, maka Roma sudah tak mungkin mengejar Juve di pertandingan tersisa tersebut.
Untuk menggantikan Dzeko, pelatih AS Roma Luciano Spalletti mungkin akan menurunkan Francesco Totti sejak menit awal. Akhir-akhir ini Spalletti kerap dituntut oleh Romanisti untuk menurunkan legenda Roma tersebut yang akan mengakhiri kariernya musim ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Legenda Milan Ini Justru Mengaku Fans Juventus
Liga Italia 9 Mei 2017, 20:31 -
Verratti: Juventus Bisa Repotkan Real Madrid
Liga Champions 9 Mei 2017, 17:07 -
Chiellini: Higuain Striker Terbaik Dunia
Liga Champions 9 Mei 2017, 16:30 -
Manchester United Disarankan Beli Gonzalo Higuain
Liga Inggris 9 Mei 2017, 14:25 -
Stoichkov: Atletico Comeback, Juventus Juara
Liga Champions 9 Mei 2017, 13:50
LATEST UPDATE
-
Misi Harry Kane Mengejar Rekor Shearer: Liverpool Jadi Pilihan Utama?
Liga Inggris 25 Maret 2025, 10:15 -
Kapan Live Timnas Indonesia vs Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026?
Tim Nasional 25 Maret 2025, 10:13 -
Dragan Talajic: Mantan Kiper yang Kini Tangani Timnas Bahrain
Tim Nasional 25 Maret 2025, 09:57 -
Panduan Lengkap Nonton Timnas Indonesia vs Bahrain 25 Maret 2025
Tim Nasional 25 Maret 2025, 09:55 -
Cara Nonton Timnas Indonesia vs Bahrain di Vision+ Mulai Pukul 20.00 WIB
Tim Nasional 25 Maret 2025, 09:30 -
One Piece x Borussia Dortmund: Luffy dan Kawan-Kawan Ramaikan Bundesliga
Bundesliga 25 Maret 2025, 09:15
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23