Josep Guardiola Hubungi Juventus, Ada Apa?
Yaumil Azis | 4 Juli 2019 07:09
Bola.net - Pelatih Manchester City, Josep Guardiola, pernah disebut-sebut sebagai calon pengganti Massimiliano Allegri di kursi kepelatihan Juventus. Dan baru-baru ini, ia dilaporkan menghubungi perwakilan dari klub raksasa Italia tersebut. Ada apa?
Guardiola berulang kali menampik pemberitaan yang mengaitkan dirinya dengan Juventus. Rumor tersebut langsung lenyap begitu Bianconeri merampungkan proses perpindahan Maurizio Sarri dari Chelsea pada awal bulan Juni lalu.
Namun sepertinya hubungan pelatih asal Spanyol itu dengan Juventus belum tuntas sepenuhnya. Pada hari Rabu (3/7), Corriere dello Sport mengabarkan bahwa Guardiola melakukan kontak dengan perwakilan Juventus melalui sambungan telepon.
Keduanya tidak berbincang soal kemungkinan Guardiola bergabung dengan Juventus. Lebih lanjut, media asal Italia tersebut menyatakan bahwa Guardiola ingin memberikan ucapan selamat atas pengangkatan Sarri sebagai pelatih kepala yang baru.
Tema perbincangannya tidak berhenti sampai di situ saja. Eks nahkoda Barcelona itu juga menanyakan situasi bek andalan Juventus, Leonardo Bonucci, pada saat ini. Seperti yang diketahui, pria berumur 32 tahun tersebut dikabarkan masuk dalam daftar jual Bianconeri.
Pemain berdarah Italia tersebut memiliki kontrak yang baru akan berakhir pada tahun 2023 mendatang. Tapi ia disebut-sebut bakalan didepak karena Juventus ingin memberikan ruang kepada calon rekrutan anyarnya, Matthijs De Ligt.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Bonucci Diincar PSG
Keraguan soal masa depan Bonucci ini tidak terendus oleh Manchester City saja. Menurut kabar, bek yang juga pernah membela AC Milan tersebut tengah diincar oleh klub raksasa Eropa lainnya seperti Paris Saint-Germain.
Direktur anyar PSG, Leonardo, dikabarkan tertarik untuk membawanya ke Prancis pada musim panas ini. Pada tahun 2018 lalu, ia mencoba untuk mempertahankannya di AC Milan. Namun karena niat teguh Bonucci kembali ke Juventus, Leonardo jadi tak kuasa menahannya.
Bonucci sendiri adalah figur penting di sektor pertahanan Juventus musim lalu. Kehadirannya bahkan sampai membuat Mehdi Benatia memilih hengkang ke Qatar karena jarang mendapatkan kesempatan bermain. Namun umur membuat Bianconeri harus mempertimbangkan masa depannya di Turin.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Besok, Gianluigi Buffon Jalani Tes Medis di Juventus
Liga Italia 3 Juli 2019, 23:18 -
Juventus Tumbalkan Paulo Dybala untuk Paul Pogba?
Liga Italia 3 Juli 2019, 21:40 -
Real Madrid? Hanya ada Juventus di Hati Paul Pogba
Liga Inggris 3 Juli 2019, 20:40 -
Gara-Gara Paulo Dybala, Manchester United Jadi Geger Sendiri
Liga Inggris 3 Juli 2019, 12:00
LATEST UPDATE
-
Barcelona Pernah Tolak Rekrut Julian Alvarez Seharga 22 Juta Euro
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 04:32 -
Rashford dan Foden Tak Punya Banyak Kesempatan Lagi di Timnas Inggris
Piala Eropa 23 Maret 2025, 04:15 -
Timnas Inggris Ingin Tampil dengan Gaya Premier League? Jangan Naif, Tuchel!
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:45 -
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02 -
Menepis Anggapan Remeh Liverpool 'Hanya' Mungkin Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2025, 02:45 -
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39