Joe Hart Bahagia dengan Situasinya di Torino

Rero Rivaldi | 16 Maret 2017 08:00
Joe Hart Bahagia dengan Situasinya di Torino
Joe Hart (c) Torino FC

Bola.net - - Kiper Manchester City, Joe Hart, mengindikasikan bahwa ia bisa pindah ke secara permanen di musim panas usai mengaku bahagia dengan sepakbola Italia.

Masa depan pemain berusia 29 tahun untuk musim depan masih dipenuhi tanda tanya, usai sebelumnya mengatakan bahwa jasanya tidak lagi dibutuhkan di Manchester City.

Sejumlah klub dikabarkan sudah menunjukkan ketertarikan untuk menampung Hart di akhir musim, termasuk Southampton, namun Hart mengatakan bahwa ia akan suka bertahan di Torino jika memang nantinya ada kesepakatan yang terjadi.

Joe Hart

Saya amat bahagia dengan sambutan yang fantastis. Saya amat bersyukur pada fans untuk semua yang mereka berikan pada saya, tutur Hart di Football Italia. Saya akan mempertimbangkan itu. Saya ingin mempertimbangkan semua untuk masa depan, namun sekarang saya akan fokus di Torino.

Tidak ada yang tidak saya suka dari sepakbola Italia, dari fans hingga pelatih, Serie A dan juga kulturnya. Saya menyukainya. Musim kami dimulai dengan amat baik, dan kemudian kami kehilangan terlalu banyak angka, namun masih ada waktu untuk menebusnya. Apapun posisi kami di klasemen nanti, kami layak mendapatkannya.

Hart sudah dimainkan 26 kali di Torino musim ini dan mencatat enam clean sheet.