Jangan Takut Rayakan Gol ke Gawang Napoli, Higuain!
Haris Suhud | 29 Oktober 2016 03:48
Bola.net - - Gonzalo Higuain akan bertemu dengan mantan timnya untuk pertama kalinya ketika menghadapi di Serie A akhir pekan ini. Yang menjadi pertanyaan, apakah ia pantas melakukan selebrasi jika mencetak gol?
Jose Altafini, pemain Napoli yang pindah ke Juve pada tahun 1972, menyarankan agar Higuain tak sungkan untuk merayakan gol jika mencetaknya. Sebab, selama menjalin kontrak bersama Juve, ia harus mendedikasikan dirinya untuk klub yang membayarnya.
Cukup dengan cerita tentang orang yang tak tahu terima kasih. Jika ia bermain dan mencetak gol, Higuain boleh melakukan selebrasi. Tak salah melakukan hal seperti itu, Anda harus bermain bagus untuk klub yang membayar Anda, ujar Altafini pada Sport Mediaset.
Saya juga mendapat cibiran di Naples setiap waktu ketika saya gabung Juve. Wajar jika ganti tim, meskipun dalam politik Anda juga bisa ganti partai.
Higuain harus santai dan bermain, dan jika ia mencetak gol ia harus merayakannya seperti pemain lain. Dia tidak merayakan untuk melawan Napoli, ia merayakan untuk timnya dan pendukungnya, terangnya.
Higuain meninggalkan Partenopei pada musim panas kemarin setelah Bianconeri mengaktifkan klausul rilisnya senilai 90 juta euro.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Menurut Higuain, Juve Selevel Madrid
Liga Italia 28 Oktober 2016, 18:25 -
Higuain Tak Terbebani Bandrol Mahalnya
Liga Italia 28 Oktober 2016, 18:03 -
Higuain Bakal Selebrasi Atau Tidak? Ini Jawaban Sang Ayah
Liga Italia 28 Oktober 2016, 15:45 -
Higuain Akan Peluk Hangat Pelatih dan Pemain Napoli
Liga Italia 28 Oktober 2016, 15:15 -
Data dan Fakta Serie A: Juventus vs Napoli
Liga Italia 28 Oktober 2016, 14:58
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39