Jadwal dan Live Streaming Inter Milan vs Sampdoria di Vidio, 8 Mei 2021
Asad Arifin | 8 Mei 2021 08:32
Bola.net - Inter Milan menjamu Sampdoria pada pekan ke-35 Serie A 2020/21, Sabtu (8/5/2021). Laga di Stadio Giuseppe Meazza - San Siro ini adalah laga pertama Nerazzurri setelah mengunci Scudetto.
Pekan sebelumnya, Sampdoria menang 2-0 menjamu AS Roma lewat gol-gol Jakub Jankto dan Adrien Silva. Sementara itu, Inter menaklukkan tuan rumah Crotone 2-0 melalui gol-gol Christian Eriksen dan Achraf Hakimi.
Kemenangan atas Crotone itu tak cuma mengirim Crotone ke Serie B, tapi juga bermakna luar biasa bagi Inter. Sehari setelahnya, Atalanta gagal mengalahkan Sassuolo, dan Inter pun dipastikan tak terkejar lagi dengan empat laga tersisa.
Pasukan Antonio Conte sukses memutus dominasi sembilan musim Juventus, dan meraih Scudetto mereka yang ke-19.
Musim ini belum selesai. Jika masih ada yang tersisa, salah satunya adalah upaya sang striker Romelu Lukaku untuk merebut gelar Capocannoniere - pencetak gol terbanyak. Saat ini, Lukaku sudah mengoleksi 21 gol di peringkat kedua, tapi masih tertinggal enam gol dari Cristiano Ronaldo (Juventus).
Jadwal dan Live Streaming
- Pertandingan: Inter Milan vs Sampdoria
- Jadwal: Sabtu, 8 Mei 2021
- Pukul: 23.00 WIB
- Stadion: Guiseppe Meazza
- Live Streaming: Vidio [klik tautan berikut ini]
Perkiraan Susunan Pemain
Inter Milan (3-5-2): Handanovic; Skriniar, De Vrij, Bastoni; Hakimi, Barella, Brozovic, Sensi, Darmian; Lukaku, Lautaro.
Pelatih: Antonio Conte.
Info skuad: Kolarov (cedera), Vidal (cedera).
Sampdoria (4-4-2): Audero; Bereszynski, Yoshida, Colley, Augello; Damsgaard, Thorsby, Silva, Jankto; Quagliarella, Gabbiadini.
Pelatih: Claudio Ranieri.
Info skuad: Tidak ada pemain skorsing atau cedera.
Baca Ini Juga:
- Juventus vs AC Milan, Simon Kjaer Puji Cristiano Ronaldo: Dia Hidup untuk Mencetak Gol
- Romelu Lukaku Kembali Sindir Zlatan Ibrahimovic: Dia Ingin Menang untuk Dirinya Sendiri
- Bursa Pengganti Andrea Pirlo di Juventus: Zinedine Zidane atau Gennaro Gattuso
- Juventus vs AC Milan, Ronaldo dan Ibrahimovic Akan Jadi Protagonista
- Segera Pisah? Juventus Diklaim Sudah Tidak Lagi Dukung Pirlo
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Suram! Ini Prediksi Mihajlovic Soal Mourinho di Roma
Liga Italia 7 Mei 2021, 23:58 -
Kompor! Agen Buka Peluang Hakimi Pindah dari Inter ke Bayern
Liga Italia 7 Mei 2021, 21:46 -
Inter Milan Terpaksa Harus Lego Satu Pemain Bintangnya, Ada Apa?
Liga Italia 7 Mei 2021, 20:34 -
Data dan Fakta Serie A: Juventus vs AC Milan
Liga Italia 7 Mei 2021, 16:08
LATEST UPDATE
-
Bintang Muda RB Leipzig Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:58 -
Syukurlah Fans MU! Cedera Ayden Heaven Tidak Parah dan Segera Latihan Lagi!
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:50 -
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10 -
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 15:05 -
Timnas Argentina Mulai Terbiasa Bermain Tanpa Lionel Messi
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:48
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39