Inzaghi: Milan Masih Klub Paling Sukses di Dunia

Editor Bolanet | 11 Juli 2014 02:33
Inzaghi: Milan Masih Klub Paling Sukses di Dunia
Filippo Inzaghi saat konferensi pers. (c) ACM
- Pelatih baru AC Milan Filippo Inzaghi mengatakan bahwa Rossoneri masih tetap berlabel klub tersukses di dunia dan ia sangat bertekad ingin membantu timnya kembali berjaya setelah menjalani musim yang buruk belakangan ini.

Inzaghi mengambil alih tanggung jawab sebagai pelatih kepala di San Siro yang sebelumnya dipegang oleh Clarence Seedorf. Sebelumnya Inzaghi menjabat sebagai pelatih tim Primavera Milan selama dua musim.

Saya sudah ditunjuk sebagai pelatih klub paling sukses di dunia, tak seorang pun boleh melupakan Milan. Yang paling penting kembali menciptakan DNA Milan yang seharusnya. Ini berarti semangat tim yang benar, datang ke Milanello untuk berlatih dengan baik, ucap Inzaghi dalam konferensi pers perkenalan dirinya.

Saya ingin melihat semangat yang tepat dan kembali ke jalur kemenangan. Untuk melakukan ini kami butuh tim yang bagus. Saat ini tujuan utama saya membangun tim yang solid dengan prinsip dan menghormati para suporter. Semoga keinginan besar saya untuk menang bisa diterima para pemain. Saya yakin itu. Saat menerima pekerjaan ini, saya berpikir soal tim saya dan nilai-nilai pribadi. Baru setelah itu taktik dan teknik, tandasnya.

Milan sendiri di musim 2013/14 lalu finis di peringkat kedelapan di Serie A dan gagal berlaga di kompetisi Eropa musim depan. (acm/ada)