Inter vs Lazio, Duel Dua Rival Berebut Tiga Besar
Afdholud Dzikry | 21 Desember 2016 13:06
Bola.net - - Pelatih Lazio, Simone Inzaghi mengungkapkan keyakinannya bahwa pertemuan melawan Inter Milan adalah pertemuan dua penantang untuk posisi Liga Champions musim depan.
Lazio saat ini berada di posisi keempat klasemen sementara dengan 34 poin dari 17 pertandingan. Jumlah poin mereka sama dengan jumlah poin Napoli yang ada di posisi ketiga.
Sementara Inter Milan berada di posisi ketujuh klasemen sementara Serie A dengan 27 poin. Tertinggal tujuh poin dari Napoli dan Lazio.
Dan jelang pertandingan di Giuseppe Meazza tersebut, Inzaghi menegaskan bahwa timnya akan menghadapi lawan yang tangguh, sebuah tim yang dipersiapkan untuk bersaing di tiga besar dan juga dilatih oleh pelatih berpengalaman seperti Stefano Pioli.
Mereka dibangun untuk berada di tiga besar. Mereka tim yang sangat dipersiapkan, karena Liga Europa dan beberapa cedera pemain, membuat mereka kehilangan pijakan. Tapi sekarang dengan Stefano Pioli, mereka menjadi salah satu kompetitor kami, ujarnya seperti dilansir dari Football Italia.
Pioli merupakan salah satu senjata lagi untuk Inter. Dia tahu kami dengan sangat baik termasuk saya sendiri, sambungnya.
Inter mempunyai pemain bagus, mereka menemukan kepastian dan hasil akhir, serta mereka mempunyai skuat yang dalam. Kami harus siap menghadapi mereka, tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pesawat AC Milan ke Doha Alami Masalah
Liga Italia 20 Desember 2016, 21:57 -
Capello Nilai Tidak Ada Persaingan Juara di Serie A
Liga Italia 20 Desember 2016, 20:48 -
Juventus Tak Anggap Milan Lawan Mudah
Liga Italia 20 Desember 2016, 20:26 -
Gagal Lengserkan Juve, Spalletti Akan Mundur
Liga Italia 20 Desember 2016, 17:03 -
Data dan Fakta Serie A: Inter Milan vs Lazio.
Liga Italia 20 Desember 2016, 16:06
LATEST UPDATE
-
Palu Sudah Diketuk, Juventus Sahkan Pengangkatan Igor Tudor Usai Pecat Motta
Liga Italia 23 Maret 2025, 23:20
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39