Inter Siap Ikat Icardi dengan Kontrak Baru
Yaumil Azis | 13 Juni 2018 08:38
Bola.net - - Rumor mengenai kepergian bintang Inter, Mauro Icardi, terus berhembus seiring pembukaan bursa transfer musim panas. Namun Inter, disampaikan oleh CEO-nya, Alessandro Antonello, memastikan bahwa klub akan mengikatnya dengan kontrak baru.
Penyerang asal Argentina itu mencuri perhatian banyak klub besar karena ketajamannya di depan gawang. Pada musim ini, ia berhasil menyarangkan 29 gol dan membuatnya bersanding dengan striker Lazio, Ciro Immobile.
Durasi kontraknya sendiri terbilang masih panjang, di mana akan berakhir pada tahun 2021 mendatang. Namun belakangan ini, rumor mengenai kepindahannya terus berdatangan. Beberapa klub disebut tertarik menggunakan jasanya, seperti Real Madrid dan Juventus.
Tak Perlu Khawatir Soal Icardi
Tidak ada yang perlu dikhawatirkan mengenai Icardi, ujar Antonello kepada reporter, seperti yang dilansir dari Football Italia.
Dia adalah pemain sekaligus kapten kami, dalam beberapa pekan ke depan kami akan mendiskusikan kemungkinan pembaharuan kontrak, lanjutnya.
Tidak akan Jual Pemain demi FFP
FFP? Ada rasa optimis, kami sedang fokus pada tujuan yang di mana harus dicapai sebelum 30 Juni. Kami bekerja ke arah sana, kami yakin bisa mencapai tujuan, tambahnya.
Kami tidak kepikiran untuk menjual siapapun untuk menghormati Financial Fair Play, kami sedang memikirkan cara membangun tim yang kompetitif, pungkasnya.
Icardi merupakan salah satu sosok yang berjasa membawa Inter kembali merasakan Liga Champions. Di partai terakhir Serie A menghadapi Lazio, skuat asuhan Luciano Spalletti itu berhasil memetik tiga poin dan merangsek naik ke peringkat empat klasemen akhir Serie A.
Saksikan Juga Video Ini
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Barter Silva - Falcao Tak Mungkin Terjadi
Liga Italia 12 Juni 2018, 23:31 -
Alisson Bicara Masa Depan dan Nainggolan
Liga Italia 12 Juni 2018, 22:51 -
Mirabelli Tanggapi Isu Donnarumma dan Silva
Liga Italia 12 Juni 2018, 22:49 -
Joao Mario: Jangan Bermain ke Serie A!
Liga Italia 12 Juni 2018, 21:33 -
Milan Manfaatkan Donnarumma untuk Gaet Morata
Liga Italia 12 Juni 2018, 17:01
LATEST UPDATE
-
Barcelona Pernah Tolak Rekrut Julian Alvarez Seharga 22 Juta Euro
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 04:32 -
Rashford dan Foden Tak Punya Banyak Kesempatan Lagi di Timnas Inggris
Piala Eropa 23 Maret 2025, 04:15 -
Timnas Inggris Ingin Tampil dengan Gaya Premier League? Jangan Naif, Tuchel!
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:45 -
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02 -
Menepis Anggapan Remeh Liverpool 'Hanya' Mungkin Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2025, 02:45 -
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39