Inter Milan vs Fiorentina, Inilah Jadwal Final Coppa Italia 2022/2023
Aga Deta | 28 April 2023 08:07
Bola.net - Jadwal partai final Coppa Italia 2022/23. Laga puncak Coppa Italia musim ini bakal mempertemukan dua tim Serie A Inter Milan vs Fiorentina.
Fiorentina menjadi tim terakhir yang melenggang ke partai final Coppa Italia 2022/2023. Kesuksesan ini diperoleh usai mereka menyingkirkan Cremonese.
Fiorentina menghadapi Cremonese di Stadion Artemio Franchi dalam leg kedua semifinal, Jumat (28/4/2023) dini hari WIB. Laga ini berakhir imbang dengan skor 0-0.
Hasil imbang tanpa gol sudah cukup mengantarkan Fiorentina ke final. Pasalnya, La Viola mampu mengalahkan Cremonese dengan skor 2-0 pada leg pertama.
Inter Milan Singkirkan Juventus
Sehari sebelumnya, Inter Milan lebih dahulu memastikan diri ke final. Mereka meraih kemenangan dengan skor 1-0 atas Juventus di semifinal leg kedua.
Federico Dimarco menjadi bintang kemenangan Inter. Dia mencetak gol semata wayang Nerazzurri pada babak pertama di Giuseppe Meazza.
Setelah bermain imbang 1-1 di leg pertama, Inter pun sukses menyingkirkan Juventus dengan kemenangan agregat 2-1. Ini menjadi final ke-15 bagi Nerazzurri.
Hasil Coppa Italia 2022/2023
Semifinal Leg Kedua
Kamis, 27 April 2023
Inter Milan 1-0 Juventus (Dimarco 15') (Agg: 2-1)
Jumat, 28 April 2023
Fiorentina 0-0 Cremonese (Agg: 2-0)
Jadwal Final Coppa Italia 2022/2023
Berikut jadwal final Coppa Italia 2022/2023 selengkapnya:
Pertandingan: Inter Milan vs Fiorentina
Venue: Olimpico Roma
Tanggal: 24 Mei 2023
Jam: 23:00 WIB
Baca Juga:
- Massimiliano Allegri Sempat Ngamuk setelah Disingkirkan Inter Milan, Sampai Bawa-bawa Posisi Klaseme
- Tak Terima Kalah Dari Inter Milan, Allegri Tebar Ancaman!
- Siap Tarung! Newcastle United Bakal Serobot Buruan Barcelona di Bursa Transfer Musim Depan
- Juventus Didepak Inter dari Coppa Italia: Mending Pirlo, Haaland Sampah, Tagar Lama Bersemi Kembali,
- Jadwal Lengkap Serie A 2022/2023
- Inter Depak Juventus dari Coppa Italia, Suara Fans: DNA Turnamen, Paru-paru Situs Warisan Dunia, Sem
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Napoli Selangkah Lagi Segel Scudetto, Cannavaro: Bagus Untuk Liga Italia!
Liga Italia 26 April 2023, 02:12 -
Diincar Manchester United, Sofyan Amrabat Fix Pindah di Musim Panas Nanti
Liga Inggris 11 April 2023, 18:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi Formasi Juventus Era Igor Tudor: 3-4-2-1 atau 3-4-1-2?
Liga Italia 24 Maret 2025, 21:58 -
Lepas Christian Eriksen, MU Bakal Kejar Gelandang Newcastle Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 21:06 -
Profil Igor Tudor: Kembalinya Sang Mantan ke Juventus
Liga Italia 24 Maret 2025, 20:51 -
Manchester United Hidupkan Minat Pada Bomber Ajax Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 20:39
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23