Inter Milan Turun dari Singgasana, Inzaghi: Target Kami Cuma Empat Besar, Kok
Yaumil Azis | 25 Februari 2022 02:45
Bola.net - Inter Milan terlihat seperti kehabisan bensin begitu memasuki tahun 2022. Mereka sempat perkasa dan tampak sebagai calon kuat peraih Scudetto musim ini. Namun belakangan ini, tren penurunan performanya semakin nyata.
Terhitung sejak membantai Salernitana di bulan Desember 2021 lalu, Inter belum pernah lagi menang dengan margin skor lebih dari dua gol. Dan jumlah golnya pun semakin menurun dalam cakupan lima pertandingan terakhir di semua ajang.
Situasi ini bisa berimbas negatif buat klub berjuluk Nerazzurri tersebut. Ada ketakutan bahwa mereka bakal gagal meraih Scudetto musim ini. Apalagi, puncak klasemen telah direnggut dari genggamannya oleh sang rival sekota, AC Milan.
Sekarang Inter sedang berada di posisi kedua dengan koleksi 54 poin dan masih menyisakan satu partai tunda. Mereka juga cuma terpaut dua angka dari Milan. Di atas kertas, harusnya Inter mampu merebut kembali singgasananya.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Cuma Empat Besar
Namun tren hasil buruk yang didapatkan belakangan ini membuat publik meragu, dan sudah sepantasnya seperti itu. Bagaimanapun, satu kemenangan dari lima pertandingan terakhir patut membuat orang cemas.
Sang pelatih, Simone Inzaghi, tidak khawatir dengan situasi timnya saat ini. Ia tidak mendapatkan beban yang berat dari manajemen klub. Target sejak awal musim sudah jelas, Inter cuma perlu finis di empat besar saja.
"Saya tahu bahwa pemilik klub meminta saya untuk finis di empat besar, lolos ke 16 besar Liga Champions dan menjuarai Supercoppa," kata Inzaghi dalam konferensi pers jelang laga kontra Genoa, dikutip dari Football Italia.
Melihat pencapaian Inter sejauh ini, memang pantas kalau Inzaghi tidak khawatir. Sebab semua target sudah tercapai, termasuk menjuarai Supercoppa Italiana usai mengalahkan Juventus pada bulan Januari lalu.
Butuh Keseimbangan
Meski demikian, bukan berarti Inzaghi bisa leluasa berleha-leha dalam situasi yang dialami Inter sekarang. Ia menyadari kalau timnya butuh pembenahan. Kini mantan pelatih Lazio itu punya PR besar yang harus segera diselesaikan.
"Sekarang ini, kami butuh keseimbangan dan saya melihat itu di dalam tim dan klub. Kami harus menganalisa apa yang bisa dilakukan lebih baik dalam beberapa laga terakhir," ucapnya.
Di dua laga terakhir, Inter kalah dari Liverpool dan Sassuolo. Inzaghi punya kesempatan untuk menghentikan tren buruk itu saat bertemu Genoa hari Sabtu (26/2/2022). Inzaghi tak mau memandang enteng laga tersebut.
"Mereka bermain dengan baik dalam empat pertandingan terakhir dan mendapatkan hasil. Kami akan bertemu tim yang terorganisir dan sedang berjuang bertahan hidup. Ini akan jadi laga yang berat," pungkasnya.
(Football Italia)
Baca juga:
- Barisan Depan Inter Milan Menumpul? Simone Inzaghi Tidak Khawatir Sama Sekali
- Lukaku tak Betah di Chelsea dan Ingin Balik ke Giuseppe Meazza, Tanggapan Inter?
- Wah, Lukaku Nggak Betah di Chelsea dan Ingin Balik ke Inter
- Peringatan Giroud untuk AC Milan: Terus Berjuang, Kita Belum Menangkan Apa pun!
- Wow, Liverpool Bakal Coba Angkut Lautaro Martinez?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Genoa vs Inter Milan 26 Februari 2022
Liga Italia 24 Februari 2022, 16:02 -
Prediksi AC Milan vs Udinese 26 Februari 2022
Liga Italia 24 Februari 2022, 16:01 -
5 Klub yang Bisa Jadi Tujuan Lautaro Martinez jika Tinggalkan Inter Milan
Editorial 24 Februari 2022, 15:50 -
Peringatan Giroud untuk AC Milan: Terus Berjuang, Kita Belum Menangkan Apa pun!
Liga Italia 24 Februari 2022, 00:47
LATEST UPDATE
-
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02 -
Menepis Anggapan Remeh Liverpool 'Hanya' Mungkin Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2025, 02:45 -
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15 -
Prediksi Formasi Juventus di Bawah Mancini: Vlahovic Makin Kesulitan?
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:02 -
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39