Inter Milan Resmi Ikat Nicolo Barella
Ari Prayoga | 13 Juli 2019 02:47
Bola.net - Raksasa Serie A, Inter Milan melanjutkan aktivitas mereka di jendela transfer musim panas ini dengan meresmikan proses perekrutan gelandang Nicolo Barella dari Cagliari.
Lewat laman resmi mereka, Inter menyatakan bahwa Barella digaet dengan status pinjaman selama satu musim disertai dengan kewajiban untuk membeli secara permanen di akhir masa peminjaman.
Di Inter, Barella mendapat kontrak berdurasi lima tahun atau hingga 30 Juni 2024 mendatang dengan nilai bayaran yang ditaksir sebesar 2,5 juta euro per tahun.
Meski tak disebutkan secara rinci, tapi media-media Italia menyebut Inter harus mengeluarkan uang sampai 50 juta euro demi memboyong gelandang 22 tahun tersebut.
Rincian dari jumlah tersebut yakni biaya peminjaman senilai 12 juta euro, ditambah 25 juta euro sebagai biaya pembelian permanen, sementara sisanya dalam bentuk bonus.
Meski mendapat tawaran dari sejumlah klub lain, akan tetapi Barella memang berkali-kali menegaskan bahwa ia memilih untuk menerima pinangan Inter.
Barella menjadi rekrutan keempat Inter di musim panas ini. Sebelumnya, Nerazzurri sudah mendatangkan Diego Godin, Valentino Lazaro, dan Stefano Sensi.
Sekilas Tentang Nicolo Barella
Barella merupakan produk asli didikan akademi Cagliari. Setelah menembus tim utama pada 2014 silam, Barella sempat menjalani masa peminjaman selama setengah musim di Como.
Meski masih berusia muda, akan tetapi Barella sudah mencatatkan lebih dari 100 penampilan di Serie A dan menciptakan tujuh gol serta tujuh assist.
Penampilan impresif Barella bersama Cagliari mengantarnya menembus tim nasional Italia. Hingga kini Barella sudah mencatatkan tujuh caps di skuat Azzurri.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Deal! Juventus dan Ajax Sudah Sepakati Transfer Matthijs De Ligt
Liga Italia 12 Juli 2019, 22:03 -
Juventus Kibarkan Bendera Putih untuk Paul Pogba
Liga Italia 12 Juli 2019, 22:00 -
Jordan Veretout Makin Mendekat ke AC Milan
Liga Italia 12 Juli 2019, 19:50 -
Tinggalkan Juventus, Ini Klub Destinasi Sami Khedira Berikutnya
Liga Italia 12 Juli 2019, 19:00 -
Presiden Napoli: Kami Bodoh Jika Bernegosiasi dengan Mauro Icardi!
Liga Inggris 12 Juli 2019, 17:20
LATEST UPDATE
-
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02 -
Menepis Anggapan Remeh Liverpool 'Hanya' Mungkin Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2025, 02:45 -
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15 -
Prediksi Formasi Juventus di Bawah Mancini: Vlahovic Makin Kesulitan?
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:02 -
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39