Inter Milan dan AS Roma Batalkan Pertukaran Matteo Politano dengan Leonardo Spinazzola
Ari Prayoga | 18 Januari 2020 00:55
Bola.net - Dua raksasa Serie A, Inter Milan dan AS Roma dikabarkan membatalkan rencana pertukaran pemain yang melibatkan Matteo Politano dan Leonardo Spinazzola.
Sejak beberapa hari lalu, rumor pertukaran Politano dengan Spinazzola memang sudah merebak. Proses transfer pun sepertinya akan segera selesai dalam waktu dekat.
Bahkan, Politano dan Spinazzola sudah tiba di markas calon klub anyar mereka masing-masing untuk menjalani tes medis sebagai persyaratan transfer.
Permintaan Inter
Dilansir Il Tempo serta beberapa media lainnya, agen dari kedua pemain kabarnya sudah mengonfirmasi pembatalan rencana pertukaran Politano dengan Spinazzola ini.
Pertukaran kedua pemain ini mulai bermasalah ketika Inter meminta tes medis tambahan terhadap Spinazzola yang memang memiliki riwayat cedera kambuhan.
Tak berhenti sampai di situ, Inter kemudian mencoba untuk mengubah kesepakatan, dari peminjaman dengan kewajiban membeli menjadi pembelian di akhir musim dan berubah lagi menjadi peminjaman dengan opsi.
Roma Hilang Kesabaran
Roma diyakini mencoba menuruti permintaan Inter, tapi mereka menyelipkan syarat jumlah penampilan agar opsi pembelian permanen bisa aktif.
Namun, Inter tetap ngotot bahwa untuk mengaktifkan opsi pembelian maka kedua pemain tersebut masing-masing hanya harus bermain sedikitnya 45 menit.
Roma pun tak sepakat dengan opsi tersebut. Giallorossi akhirnya hilang kesabaran karena mereka harus segera menemukan pengganti Nicolo Zaniolo yang harus absen lama karena cedera ligamen.
Sumber: Il Tempo
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Data dan Fakta Serie A: Genoa vs AS Roma
Liga Italia 17 Januari 2020, 15:29 -
Prediksi Genoa vs AS Roma 20 Januari 2020
Liga Italia 17 Januari 2020, 15:28 -
Man of the Match Parma vs AS Roma: Lorenzo Pellegrini
Liga Italia 17 Januari 2020, 05:30 -
Hasil Pertandingan Parma vs AS Roma: Skor 0-2
Liga Italia 17 Januari 2020, 05:05 -
Totti Disebut Gila Karena Pernah Tolak Pinangan Real Madrid
Liga Italia 16 Januari 2020, 21:45
LATEST UPDATE
-
Italia Ukir Rekor Buruk Usai Kalah dari Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:22 -
Italia Kesulitan Hadapi Bola Udara Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:04 -
Man of the Match Italia vs Jerman: Joshua Kimmich
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:01 -
Man of the Match Belanda vs Spanyol: Jeremie Frimpong
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:55 -
Calafiori Cedera, Italia dan Arsenal Dibayangi Kekhawatiran
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:52 -
Man of the Match Denmark vs Portugal: Diogo Costa
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:41 -
Man of the Match Kroasia vs Prancis: Ivan Perisic
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:32 -
Link Live Streaming Peru vs Bolivia - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 05:30
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40