Inter Diskusikan Kontrak Baru dengan Perisic
Asad Arifin | 4 Agustus 2017 23:56
Bola.net - - Harapan Manchester United untuk bisa mendapat jasa Ivan Perisic nampaknya akan pupus. Selain enggan melepas, Inter Milan mengaku kini sedang mendiskusikan kontrak baru dengan pemainnya tersebut.
Beberapa waktu lalu, Jose Mourinho, pelatih United, menyebut bahwa timnya masih akan membeli satu pemain lagi di bursa transfer musim panas. Satu pemain tersebut diyakini adalah Perisic.
Namun, kubu Inter sejak awal tidak bersedia melepas pemain asal Kroasia ini. Perisic punya peran yang sangat penting pada musim lalu. Nama eks pemain Wolfsburg ini juga masuk dalam skema permainan yang akan diusung oleh pelatih baru Luciano Spalletti.
Direktur Olahraga Inter, Piero Ausilio mengakui bahwa Perisic adalah pemain yang penting. Ausilio pun membocorkan pada media bahwa saat ini Inter sedang mendiskusikan kontrak baru dengan pihak Perisic dan berharap sang pemain bisa bertahan lebih lama.
Perisic adalah pemain yang penting dan kami saat ini sedang mendiskusikan kontrak baru dengannya, ucap Ausilio kepada Italian TV Chanel.
United sendiri sebelumnya memberikan beberapa opsi untuk Inter agar bersedia melepas pemain berusia 28 tahun. Setan Merah bahkan siap melepas Anthony Martial pada Inter agar mereka bersedia melepas pemain dengan nomor punggung 44 tersebut.
Namun, sejauh ini Inter memang masih gigih mempertahankan Perisic. Sama halnya dengan upaya keras untuk menghadang keinginan Chelsea yang berniat memboyong Antonio Candreva.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Januzaj Simpan Dendam Pada Manchester United
Liga Spanyol 3 Agustus 2017, 20:29 -
Chelsea dan MU Diklaim Kandidat Kuat Juara EPL Musim Ini
Liga Inggris 3 Agustus 2017, 14:57 -
MU Coba Datangkan Neymar sebelum Menuju PSG
Liga Spanyol 3 Agustus 2017, 13:54 -
Mourinho Tetapkan Target Gol Ambisius untuk Pogba
Liga Inggris 3 Agustus 2017, 13:00 -
Tendangan Keras Matic Rusak Kacamata Wanita Ini
Bolatainment 3 Agustus 2017, 12:50
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39